Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
DPRD Riau Desak Pemprov Segera Perbaiki Jalan di Meranti
INDOVIZKA.COM - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Riau mendesak Pemerintah Provinsi (Pemprov) menggesa perbaikan jalan di Kepulauan Meranti. Sebab, kemiskinan di wilayah itu akan teratasi jika akses jalan sudah teratasi dengan maksimal.
Anggota DPRD Riau daerah pemilihan Dumai - Kepulauan Meranti - Bengkalis Eddy A Mohd Yatim mengatakan, Kabupaten Kepulauan Meranti, khususnya daerah Pulau Merbau perlu mendapat perhatian dari provinsi dan pusat.
“Kondisinya sangat memprihatinkan sekali. Infrastrukturnya sama sekali tidak layak," kata Eddy, Selasa (7/3/2023).
Lanjut dia, ada di daerah-daerah tertentu, kondisi jalan sangat memprihatinkan dan sangat tidak layak. Kondisi seperti itu membuat masyarakat tidak bisa berbuat apa-apa untuk meningkatkan taraf kehidupannya.
“Akses mereka ke dunia luar sangat sulit. Perlu berjam-jam bahkan berhari-hari untuk menuju kota kabupaten yang fasilitasnya lumayan lengkap. Kalau di pulau itu, mereka seakan terisolir. Padahal jaraknya hanya puluhan kilometer saja,” tambah Eddy Yatim.
Ia meminta pemerintah provinsi dan pusat segera mengambil langkah-langkah untuk mengatasi masalah Pulau Merbau ini. Ia juga meminta pemerintah membuka akses jalan yang layak.
.png)

Berita Lainnya
Politisi PKB Ade Firmansyah Ditunjuk Sebagai Ketua Pansus Ranperda Keterbukaan Informasi Publik
Pansus BPBD Pertajam Pembahasan Ranperda pada Rapat Perdana
Antisipasi Virus Corona, DPRD Inhil Gelar Rapat Gabungan
Wakil Ketua DPRD Riau Hadiri Pembukaan Kegiatan Peningkatan Kompetensi UKM Pengelola Mie
DPRD Riau Minta Pemprov Bentuk Tim Khusus Penyelamat PT PIR
Sumardany Resmi Jabat Anggota DPRD Provinsi Riau
Sebanyak 312 Konflik Lahan di Riau Dibahas di DPR RI
Terkait Libur Sekolah, Ketua Komisi B DPRD Kampar Minta Orang Tua Awasi Anak
Komisi IV DPRD Riau Gelar RDP dengan BPBD, Pertanyakan Realisasi Kegiatan dan Kesiapan Hadapi Musim Kemarau
Dirut Mangkir PT PHR Mangkir Saat Dipanggil, DPRD Riau Sebut Ini
Ketua Komisi II DPRD Kampar Soroti Program JKN KIS dan Insentif Nakes Daerah Terpencil
Hadiri Pelaksanaan Musrenbang, DPRD Harap Bisa Terealisasi Sesuai Harapan