Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Perti Cari Rumput untuk Ternak, Pria di Lumajang Ditemukan Tewas Penuh Luka
INDOVIZKA.COM - Sesosok pria ditemukan tewas bersimbah darah di area perbukitan keramat, Desa Wonoayu, Kecamatan Ranuyoso, Kabupaten Lumajang, Senin (3/4) sore. Dia diduga korban pembunuhan karena ditemukan luka bacok di sekujur tubuhnya.
Korban dikenali sebagai Niran (42), warga Dusun Kebonan, Desa Meninjo, Kecamatan Ranuyoso. Jasad korban ditemukan setelah istrinya cemas lantaran dia tidak kunjung pulang hingga menjelang sore.
Sang istri mencari korban yang sebelumnya pamit untuk mencari rumput pakan ternak di area perbukitan keramat. Sampai di lokasi, sang suami ditemukan telentang dengan bersimbah darah di rerumputan. Mendapati itu, warga langsung melapor ke pihak kepolisian. Polisi datang mengecek lokasi kejadian sekaligus melakukan olah TKP. Dari lokasi kejadian, petugas mengamankan sejumlah barang bukti seperti sebilah celurit, sandal hingga ponsel milik korban. Korban diduga dibunuh.
Kasatreskrim Polres Lumajang AKP Hari Siswanto mengatakan, pihaknya telah mengantongi identitas pelaku. Sementara motif pembunuhan masih didalami.
Kami baru saja selesai melakukan olah TKP, untuk motif sedang kami dalami, inisial terduga pelaku sudah kami ketahui,” jelasnya.
Seusai dilakukan olah TKP, jasad korban dilarikan ke RSUD dr Haryoto untuk dilakukan pemeriksaan medis. "Kini jenazah sudah kami bawa ke RSUD untuk diautopsi," pungkasnya.
.png)

Berita Lainnya
Durasi Gerhana Bulan Hari Ini Terpanjang dalam 6 Abad
Kapal Motor Bermuatan BBM Terbakar di Sungai Indragiri, 1 ABK Cedera
Ini Penyebab Bentrokan Dua Kubu Ormas di Jalan Riau
Satpam Perumahan Tewas dengan Leher Terlilit Tali, Polisi Selidiki Dugaan Bunuh Diri
Mengerikan, Nelayan Inhil Tewas Diterkam Buaya Usai Cari Siput di Sungai Teruk
Kebakaran Hebat di Jalan Meranti, Warga Panik Evakuasi Penghuni Rumah
Duet Saibansyah Dardani dan Parna Edison Simarmata Pimpin PWI Kepri
Ketum SMSI Sebut Momen Bersatunya Masyarakat Pers
Polisi Datangi TKP Kolam Renang Lokasi Bocah Tenggelam di Pulau Palas
Dikejar Lebah, Pekerja Penebang Sagu Ditemukan Tak Bernyawa
Tembilahan Kembali Diamuk Si Jago Merah
Terjatuh dari Jembatan, Warga Tembilahan Hulu Ditemukan Meninggal