Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Baru 9 Hari Menjabat, Pj Bupati Kampar Firdaus Ganti Plt Kadisdikpora
INDOVIZKA. COM- Penjabat Bupati Kampar H Mhd Firdaus baru 9 hari menjabat, sudah mulai merobak kabinet pejabat jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Kampar.
Firdaus mantan Kepala Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah Sekretariat Daerah Provinsi Riau ini membuat kebijakan dengan mengganti salah satu jabatan di Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
Jabatan yang dirombak oleh Firdaus yakni Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Kampar dari H Aidil ke Muhammad Saleh.
Muhammad Saleh sebelumnya menjabat Kepala Bidang Kepemudaan dan Olahraga sejak lama belum tergantikan. Pergantian ini berlaku mulai tanggal 01 Juni 2023.
Sementara itu, Penjabat Sekretaris Daerah Kabupaten Kampar H Azwan saat dikonfirmasi, Kamis (01/06/2023) pagi ini, membenarkan adanya pergantian pejabat tersebut.
"Benar, mulai TMT 01 Juni 2023," beber Azwan dengan singkat.
Kebijakan Firdaus menggantikan H Aidil dengan M Saleh ini cukup membuat publik terkejut dan heboh masyarakat Kampar. Karena, pergantian ini tentu menjadi tanda tanya.
Firdaus mulai menunjukan keberaniannya dalam merobak pejabat di lingkungan Pemdakab Kampar, meskipun terbilang baru hitungan hari menjabat Penjabat Bupati Kampar.
Kebijakan dan keberanian seperti ini sungguh sangat diperlukan oleh pemimpin di Kampar, dalam kondisi perbaikan tata kelola pemerintahan menuju Kampar Lebih Baik.
Sampai setakat ini, Firdaus pun mulai aktif membangun komunikasi dan koordinasi dengan berbagai pihak demi menggesa program pembangunan yang telah dianggarkan pada APBD Kampar Tahun Anggaran 2023.
.png)

Berita Lainnya
Distankan Pekanbaru Segera Gelar Vaksinasi Massal Hewan Peliharaan
Akan Dievaluasi, Seluruh OPD Diminta Sampaikan Laporan Keuangan Tiap Bulan
Peringati Harlah ke 87, GP Ansor Inhil Gelar Syukuran dan Buka Puasa Bersama
Begal Perempuan Diringkus Brimob Polda Riau, 5 Kali Beraksi Sejak Keluar Penjara
Retribusi Sampah Tidak Masuk Kas, Pemko Pekanbaru Sebut Ada Oknum Pelaku Pungli
Kampanye Dialogis di Pelalawan, Cagubri Abdul Wahid Sebut Akan Berkolaborasi Bersama Zukri Membangun Pelalawan
Bupati Wardan Resmikan Rumah Tahfiz di Sungai Guntung
HUT Kecamatan Bandar Petalangan Tabliq Akbar Bersama Ustadz Abdul Somad
Puting Beliung Porak Porandakan 21 Unit Rumah di Desa Gema Kampar Kiri Hulu
H Dani M Nursalam Komitmen Terus Gesa Pembangunan Infrastruktur Jalan Desa Pengalihan
PB Tamvans Inhil Buka Puasa Bersama
Ayo Ramaikan! Disdukcapil Inhil Buka Pelayanan Perekaman e-KTP di Akhir Pekan