Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Bupati Inhil Pimpin Upacara Pencanangan Kegiatan Olahraga Dalam Rangka HUT RI ke-78
TEMBILAHAN, INDOVIZKA.COM,- Bupati Indragiri Hilir (Inhil) Drs. H. Muhammad Wardan, MP memimpin upacara Pencanangan kegiatan olahraga dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-78 Tahun 2023 di Lapangan Gajahmada Tembilahan, Minggu (13/08/2023).
Upacara pencanangan kegiatan olahraga ini turut dihadiri oleh Unsur Forkopimda Inhil, Ketua TP PKK Inhil Hj. Zulaikhah Wardan, para Asisten dan Staf Ahli Bupati dan sejumlah Pejabat Eselon serta para peserta upacara.
Dalam sambutannya, Bupati H. Muhammad Wardan mengatakan, peringatan Hut kemerdekaan RI ke-78 yang kita laksanakan pada tahun 2023 ini mengangkat tema "Terus Melaju Untuk Indonesia Maju". Tema ini menyiratkan ajakan kepada seluruh elemen bangsa untuk melaju bersama melanjutkan pembangunan, dengan menggelorakan semangat berkolaborasi dan bersinergi, terangnya
Untuk itu, Bupati H. Muhammad Wardan mengapresiasi dan menyampaikan ucapan terimakasih kepada panitia pelaksana dan seluruh pihak yang telah mendukung dan berpartisipasi dalam rangka memeriahkan seluruh rangkaian kegiatan.
Selanjutnya, melalui peringatan Hut Kemerdekaan ini juga, Bupati mengharapkan untuk dapat kembali bersama-sama bersatu dalam perbedaan, berjuang membangun Indonesia menuju masa depan yang lebih baik, serta menjadikan bangsa dan negara ini lebih maju dan berjaya," tambahnya
Dalam kesempatan ini juga dilaksanakan pencanangan gerakan pembagian 10 Juta bendera merah putih tahun 2023, gerakan ini juga dilaksanakan di seluruh Indonesia.
.png)

Berita Lainnya
Wandi Terpilih Sebagai Ketua DPC PERADI SAI Indragiri Hilir
PWI Bengkalis Gelar Jalan Sehat Bertabur Hadiah
Empat Tersangka Tindak Pidana Narkotika Diringkus Polres Pelalawan
Pasca Mundurnya Afrizal, Budi Dipercayakan Jadi PLT Kadis Kesehatan Inhil
Hadirkan IWO Inhil Jadi Narasumber, Mahasiswa STAI Auliaurrasyidin Ikuti Pelatihan Jurnalistik
Jika Pekanbaru Terapkan New Normal, Masjid Bisa Dibuka Kembali
BOB PT BSP-Pertamina Hulu Lantik General Manager Baru
Kepanduan Hizbul Wathan Gelar Pelatihan Pandu Penghela dan Penuntun se-Riau
Sering Ditertibkan, Emperan Toko di Tabek Gadang Masih Dihuni Anak Jalanan
Lumpur Bekas Galian IPAL Penuhi Drainase
Pemkab Inhil Dukung Netralitas ASN Pada Kontestasi Politik di 2024
Pimpin Apel Pagi, Kalapas Tembilahan Ingatkan Tiga Poin Penting