MAN 1 Tembilahan Laksanakan Perlombaan KOMPAS Season Satu


INDOVIZKA.Com - Mandrasah Aliyah Negri 1 (MAN 1)  Kabupaten Indragiri Hilir (INHIL) Melaksanakan Perlombaan LKBB , COMPAS (competition of paskibra), Sabtu (21/10/23).

Pelaksanaan perlombaan Paskibra antar SMA/SMK sederajat SE- Kabupaten Indragiri Hilir ini dalam Rangka Pempererat Silaturahmi Antar Anggota Pasus Sekabupaten Indragiri Hilir.

Kepala MAN 1 INHIL dalam sambutannya menyampaikan tujuan diadakannya lomba Paskibra ini tentu saja tidak sekedar ajang untuk unjuk kebolehan masing-masing sekolah, akan tetapi merupakan bentuk wadah untuk siswa/siswi SMA/SMK sederajat menunjukkan kreatifitas dan prestasi yang dimilikinya dan sebagai alat untuk mempererat silaturahmi seluruh anggota Paskibraka di seluruh wilayah Kabupaten Indragiri Hilir.

Selain itu beliau juga mengapresiasi melalui bantuan berupa uang pembinaan untuk para pemenang Rp.3juta.

"Dengan adanya lomba ini diharapkan kepada generasi muda untuk lebih menghabiskan waktunya untuk kegiatan-kegiatan yang lebih positif dan juga untuk menumbuh kembangkan semangat patriotisme"Sebutnya.

Lanjutnya, Kami semua tentunya berharap kepada peserta yang nantinya akan melaksanakan lomba ini mampu bertindak sportif, sehingga pada akhirnya lomba ini akan dapat berlangsung lancar.


Sementara H.muhammad Arifin, S.Sos,MM  Selaku Kaban Kesbangpol menyampaikan Apresiasinya Kepala MAN 1 INHIL yang  telah melaksanakan kegiatan seperti ini, karena saya percaya lomba ini dilaksanakan untuk menggelorakan semangat muda.

" saya mengapresiasi dan menyambut baik, dengan kegiatan compas ini, yang di harapkan dapat menjad salah satu wadah  pembinaan wawasan kebangsaan yg merupakan tugas dan fungsi kesbangpol Kabupaten Indragiri hilir yang berperan penting dalam  membina generasi berjiwa karakter berwawasan sebagai generasi penerus yang berkarakter"Ujarnya.

Lanjutnya, Atas nama pemerintah saya mengucapkan terimakasih kepada sepuluh  sekolah sma sederajat ikut berpartisipasi  mengikuti kegiatan ini.

Untuk di ketahui, pada Tahun 2024 kabupaten Indragiri Hilir akan kembali menyeleksi calon paskibraka kabupaten provisinsi dan nasional,  dan turun ke sekolah mencari bibit- bibit calon paskibraka yang akan di latih.

Dalam seleksi itu tidak hanya cukup mengandalkan fisik,  tetapi harus mempunyai wawasan kebangsaan dan karakter,  inilah salah satunya persiapan diri,  oleh karna itu persiapkan diri dari sekarang agar dapat meraih kesempatan berpartisipasi.






[Ikuti Indovizka.com Melalui Sosial Media]


Tulis Komentar