Pilihan
Presiden Segera Keluarkan Perpres Media Sustainability
Senam Inhil Sumbang Medali Emas Perdana di Porprov X Riau
Meriahkan HUT RI ke-79, TP PKK Desa Saka Rotan Gelar Jalan Santai Berhadiah
INDOVIZKA.COM - Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) ke-79, Pemerintah Desa Saka Rotan melalui TP. PKK Desa Saka Rotan menggelar kegiatan Jalan Santai Berhadiah yang berlangsung meriah pada Minggu (18/08/2024) di Lapangan Balai Desa Saka Rotan.
Acara ini dihadiri oleh Camat Teluk Belengkong Sugiyanto,S.Sos, beserta Ketua TP. PKK Kecamatan Teluk Belengkong, Polsek Teluk Belengkong yang diwakili oleh Bripka Harmoko, Danpos Ramil Teluk Belengkong Peltu Luhut.S, kepala Desa Saka Rotan berserta Perangkat, dan BPD beserta anggota.
Kegiatan ini juga diikuti oleh seluruh angota TP. PKK Desa Saka Rotan dan masyarakat sekitar yang turut memeriahkan acara tersebut.
Sebelum melepas peserta jalan santai, Camat Teluk Belengkong, Sugiyanto, S.Sos, menyampaikan rasa syukur dan apresiasinya atas antusiasme masyarakat dalam menyambut peringatan HUT RI yang ke-79.
“Saya berharap semangat kebersamaan dan persatuan yang tercermin dalam kegiatan ini dapat terus terjaga demi kemajuan Desa Saka Rotan Kecamatan Teluk Belengkong,” ucapnya.
Kades Saka Rotan, Mahyubi menambahkan dengan adanya kegiatan ini, semangat kemerdekaan diharapkan dapat terus menyala di tengah-tengah masyarakat Desa Saka Rotan Kecamatan Teluk Belengkong, menjadikan peringatan HUT RI ke-79 ini lebih berkesan dan penuh makna.
“Kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang olahraga, tetapi juga sebagai sarana untuk mempererat tali silaturahmi antarwarga,” ujarnya.
Sementara itu, Polsek Teluk Belengkong dan Danpos Ramil Teluk Belengkong, menyatakan bahwa kegiatan jalan santai ini berlangsung dengan aman dan terkendali.
"Kami telah memastikan bahwa keamanan selama kegiatan terjaga dengan baik, dan arus lalu lintas juga berjalan lancar," sampainya.
Selain jalan santai TP. PKK Desa Saka Rotan juga mengadakan lomba senam Kreasi sehat dan lomba rakyat yang seru-seru lainnya.
Berita Lainnya
Abdul Wahid Terima Penghargaan Tokoh Politik Inspiratif
Vaksinasi Nakes di Pekanbaru Baru 70 Persen
Gandeng Kanwil Kemenag Riau, Kemkominfo Gelar Webinar untuk Pelajar di Rohil
Satpol PP Pekanbaru Kekurangan Personel untuk Pengamanan di Masa Pandemi Covid-19
Pj Ketua Umum Dekranasda Inhil Kartika Sari Gelar Pertemuan Bersama Pengurus
BEM-DPM Unilak Salurkan Bantuan Sembako untuk Yatim Piatu
Baru Ada 3 RS di Riau yang Mampu Tangani PDP dan Positif Covid-19 dengan Kondisi Berat
Pj Bupati Inhil Gelar Rapat Bersama PLN Riau dan Kepri
Siap-Siap, Dua Pekan ke Depan Polda Riau Gelar Operasi Patuh Lancang Kuning
Kuansing Raih Penghargaan Perencanaan Pembangunan Terbaik Satu di Riau
Fauzi Hasan Berhasil Bawa PAN Meranti Dua Kali jadi Parpol Pemenang Pileg
Swakelola Sampah Bisa Membuka Lapangan Kerja di Pekanbaru