Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
BUPATI KASMARNI AJAK APINDO JADI PILAR EKONOMI DAERAH YANG TANGGUH DAN INKLUSIF
MANDAU, INDOVIZKA.COM - Ketua terpilih Dewan Pimpinan Kabupaten (DPK) Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO) Kabupaten Bengkalis periode 2025–2030, Muhammad Arsya Fadillah, secara resmi dilantik dalam sebuah prosesi pelantikan yang berlangsung khidmat dan penuh makna di Ballroom Hotel Surya Duri, Sabtu, 14 Juni 2025.
Pelantikan tersebut dilakukan langsung oleh Ketua DPP Apindo Provinsi Riau Wijatmoko Rah Trisno, dan dihadiri langsung oleh Bupati Bengkalis Kasmarni, yang dalam sambutannya menyampaikan harapan besar kepada kepengurusan baru APINDO.
Orang nomor satu di Negeri Junjungan itu menekankan, pentingnya kolaborasi antara dunia usaha dan Pemerintah Daerah dalam mewujudkan pembangunan ekonomi yang berkelanjutan, berkeadilan, serta inklusif.
“Kami berharap APINDO Bengkalis di bawah kepemimpinan saudara Muhammad Arsya Fadillah dapat menjadi pilar utama dalam memperkuat daya saing Daerah, memperluas lapangan kerja, serta mendorong terciptanya iklim usaha yang sehat dan berkeadilan,” ujar Kasmarni di hadapan para tamu undangan.
Lebih lanjut, Bupati Kasmarni juga menegaskan Pemerintah Kabupaten Bengkalis terbuka untuk bersinergi dan mendukung sektor usaha dalam berbagai aspek, mulai dari kemudahan perizinan, promosi investasi, hingga penyediaan infrastruktur yang mendukung pertumbuhan dunia usaha.
“Pemerintah tidak hanya menagih dan menerima pajak semata, tetapi juga berupaya menciptakan ekosistem usaha yang kondusif. Untuk itu, kami mengajak dunia usaha untuk aktif menjalankan tanggung jawab sosial, tepat waktu dalam membayar pajak, serta memberdayakan tenaga kerja lokal,” tegasnya.
Kepada pengurus baru, Bupati juga menitipkan pesan khusus agar momentum pelantikan ini tidak hanya seremonial, tetapi menjadi awal dari transformasi nyata dunia usaha di Negeri Junjungan.
“Jangan terlalu banyak berdiskusi, tetapi perbanyaklah eksekusi. Jadilah penyebar virus enterpreneurship, terutama bagi generasi muda kita. Libatkan pelaku UMKM, ajak mereka naik kelas melalui kemitraan yang saling menguatkan,” pesannya.
Lalu, Ketua DPP Apindo Riau Wijatmoko Rah Trisno dalam sambutannya, menyampaikan siap bersinergi dengan Kabupaten Bengkalis khususnya dalam memajukan dunia-dunia usaha yang ada di Kabupaten Bengkalis.
“Selama ini, hubungan antara DPP Apindo Riau dan DPK Apindo Kabupaten Bengkalis sudah berjalan dengan baik, Insya Allah kedepan sinergi dan kolaborasi ini akan tetap terjaga dan semakin memberikan kontribusi terbaik, buat pengusaha, Pemerintah dan masyarakat Kabupaten Bengkalis,” ucapnya.
Sementara itu, Ketua DPK APINDO yang baru dilantik, Muhammad Arsya Fadillah, menyatakan komitmennya untuk menjadikan APINDO sebagai wadah sinergi strategis antara pelaku usaha, Pemerintah, dan masyarakat.
"APINDO Kabupaten Bengkalis hadir sebagai motor penggerak dan pilar utama dalam membangun ekonomi berkelanjutan yang inklusif dan berdaya saing tinggi di wilayah Bengkalis,” tegasnya.
Pelantikan ini diharapkan menjadi titik tolak lahirnya kebijakan dan gerakan nyata yang memperkuat ketahanan ekonomi Daerah, sejalan dengan visi Kabupaten Bengkalis sebagai pusat pertumbuhan ekonomi yang progresif, mandiri, dan berdaya saing tinggi di Provinsi Riau.
Turut hadir dalam pelantikan tersebut Bupati Bengkalis ke-14 Amril Mukminin, Wakil Bupati Bengkalis Bagus Santoso, Ketua DPRD Bengkalis Septian Nugraha, sejumlah Anggota DPRD Kabupaten Bengkalis, Sekretaris Daerah Bengkalis dr. Ersan Saputra TH, Ketua DPP APINDO Riau Wijatmoko Rah Trisno beserta rombongan, Kepala Perangkat Daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkalis, Ketua TP PKK Siti Aisyah, Ketua DWP Ira Vandriyani, dan Camat se-Kabupaten Bengkalis, Kapolsek Mandau AKP Pimadona, Danramil Mandau Kapten Inf Czi Suratmin, Ketua DPK Apindo Pada Masanya Marnalom Hutahaean, Pimpinan perusahaan yang ada di Kabupaten Bengkalis, Tokoh Masyarakat, Tokoh Adat, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda, Tokoh Perempuan di Kabupaten Bengkalis. (Kom/Demo)
.png)

Berita Lainnya
Hafal 30 Juzz Alquran, PKB Inhu Berikan Beasiswa untuk Fadhil
SPBU Jalan Ababil Terbakar: 4 Unit Pompa dan 1 Mobil Ludes Dilahap Si Jago Merah, Diduga Akibat Frekuensi Handphone
Pedagang Kotabaru Minta Fermadani Bangun Lokasi Pasar Ikan dan Sayur
Kapolres Inhil Gelar Open House Natal 2019
Kunjungi Bawaslu Kampar, Herwyn Anggota Bawaslu RI Sebut Panwascam dan PKD Ujung Tombak Pengawasan
Kasus Covid-19 Turun, Pemko Pekanbaru Tetap Gesa Vaksinasi Anak dan Lansia
Malam Ini, Pemda Kampar Gelar Safari Ramadhan dan Peringatan Nuzul Qur'an di Masjid Al Ikhsan MIC Bangkinang
Pembangunan Tol Pekanbaru-Bangkinang Terkendala Izin Kawasan Hutan di Rimbo Panjang
Kendalikan Harga Kebutuhan Pokok, PT SPM Jalin Kerjasama dengan Sejumlah Pihak
Bunda PAUD Kartika Sari Harap Anak-Anak Rajin Sekolah dan Ibadah
Besok Pagi, Ketua PN Bangkinang Bakal Pimpin Pengambilan Sumpah/Janji Pimpinan DPRD Kampar Zulpan Azmi dari PAN
Awal Tahun Sampah Menumpuk, DPRD Sebut DLHK Pekanbaru Lalai