Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Pemkab Pelalawan Pastikan Tak Gelar Pawai Takbir, Salat Ied Berjamaah dan Open House
PELALAWAN - Berbeda dibanding tahun sebelumnya, di tahun ini dikarenakan adanya pandemi Covid-19, Pemerintah Kabupaten Pelalawan tidak akan menggelar tiga agenda perayaan Idul Fitri 1441 H.
Ketiga agenda rutin yang ditiadakan itu yakni Pawai Takbir, Salat Idul Fitri, dan Open House di kediaman pejabat. Kegiatan ini ditiadakan lantaran dalam situasi Covid-19 seperti saat ini melarang kegiatan berkumpul dan melibatkan banyak orang.
"Tahun ini, kita Pemda Pelalawan tidak menggelar Pawai Takbir, Salat ID, dan Open House. Ini sudah menjadi kesepakatan," kata Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Sekretariat Daerah Kabupaten (Setdakab) Pelalawan, Akmamul Hadi, pada halloriau, Jumat (22/5/2020).
Dia menjelaskan bahwa untuk kegiatan Pawai Takbir biasanya dilaksanakan malam sebelum Lebaran, digelar di depan kantor bupati yang diikuti puluhan mobil hias dan ratusan warga.
Kemudian Salat Ied sejatinya digelar di lapangan sepak bola Pangkalan Kerinci secara berjamaah bersama ribuan masyarakat. Lalu dilanjutkan dengan open house di rumah dinas Bupati, Wakil Bupati, dan Sekretaris Daerah.
Anggaran yang sebelumnya dialokasikan untuk ketiga kegiatan itu telah dialihkan untuk penanganan Covid-19 di Pelalawan. Sebab sejak awal Pemda telah memprediksi jika agenda itu tidak bisa dilaksanakan di saat pamdemi corona.
"Pemda juga mengimbau agar masyarakat melaksanakan Salat ID dan takbiran di rumah masing-masing," tandas Akmamul Hadi.
Peniadaan kegiatan itu juga diterangkan dalam berita acara kesepakatan pelaksanaan Salat Idul Fitri yang diteken Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Pelalawan, Tengku Mukhlis.
Namun ada zona atau kawasan yang menjadi pengecualian penghentian sementara kegiatan ibadah yang ditetapkan Dinas Kesehatan. Tentu dengan memberlakukan protokol Covid secara ketat dan bertanggungjawab.
.png)

Berita Lainnya
Jaksa Gelar Perkara Dugaan Penguasaan 3 Mobil Dinas oleh Ketua DPRD Pekanbaru Hamdani
70 WBP Rumbai di Direhabilitasi Agar Tidak Kembali Terjerat Narkoba
Warga Jalan Sembukan Selensen Keluhkan Bau Busuk Sampah Yang Tak Dikelola
Gubri Sampaikan Duka Mendalam atas Wafatnya Wakil Walikota Dumai
Dapat Dukungan Mayoritas Pengurus, Muridi Susandi Digadang-Gadang Bakal Calon Ketua PW IWO Riau
Rambu Lalulintas di Jalan Sembilang Pekanbaru Membingungkan
Bupati Inhil : Pelatihan Politik Bagi Perempuan Sangat Penting
Hanya Rp40 Ribu, Bandara SSK II Pekanbaru Gunakan GeNose C19 Mulai Senin Depan
Keluarkan Instruksi Dirikan Posko dan Goro Antisipasi Malaria, Bupati Rohil Dapat Apresiasi Kemenkes RI
Tinjau Pos Penyekatan di Minas dan Kandis, Bupati Siak Minta Warga Tunda Mudik
Bupati Inhil Instruksikan Kadisdik Segera Input Data Guru yang Belum ke DAPODIK
Songsong Mukhtamar NU PCNU se Riau Gelar Konsolidasi