Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Hujan Berpotensi Mengguyur Riau
PEKANBARU - Hujan berpotensi mengguyur Riau Provinsi Riau, Jumat (27/11/2020). Forecaster On Duty BMKG Stasiun Pekanbaru Yudhistira Mawaddah mengatakan, hujan sudah mengguyur Riau sejak pagi hari dan akan mengguyur Riau hingga dini hari.
"Hujan bersifat tidak merata, hanya terjadi di sebagian wilayah Riau saja," ujar Yudhistira Mawaddah, Jumat (27/11/2020).
Ia mengatakan, pagi hari potensi hujan ringan hingga sedang terjadi di sebagian wilayah Bengkalis dan Kota Dumai. "Siang hari cuaca cerah Berawan, tak ada potensi hujan," cakapnya.
Lanjut Yudhistira, sore hingga malam hari potensi hujan ringan hingga sedang terjadi di sebagian besar wilayah Riau.
"Dini hari potensi hujan ringan hingga sedang namun tidak merata terjadi di sebagian wilayah Kabupaten Rokan Hulu, Kampar, Siak, Bengkalis, Kepulauan Meranti, Kota Pekanbaru dan Kota Dumai," sebutnya.
Peringatan dini untuk masyarakat agar mewaspadai hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang yang berpotensi terjadi di sebagian wilayah Kabupaten Rokan Hulu, Rokan Hilir, Kampar, Kuantan Singingi, Indragiri Hulu, Indragiri Hilir dan Pelalawan.
Suhu udara Riau hari ini berada di angka 23.0 – 32.0 derajat celcius dengan kelembaban udara 60 – 99 %. Sementara arah angin berhembus ke Barat – Utara dengan kecepatan 05 – 36 KM/jam.
.png)

Berita Lainnya
Predeksi Puncak Arus Balik Kedua Lebaran di Jalan Tol Riau Akhir Pekan Ini
Efek Diberlakukan Pembayaran Non-Tunai, Pendapatan Bus TMP Turun Sampai 10 Persen
Banjir di Riau Mulai Surut, Ribuan KK Terdampak dan Fasilitas Umum Rusak
Cek Ini Prakiraan Cuaca Riau Akhir Pekan
Sambut Bulan Puasa, Masyarakat Pelalawan Gelar Tradisi Mandi Balimau Sultan
Transaksi Ramadan Fair Capai Rp400 Juta Dalam 2 Hari
Warga Antusias Sambut Program Pemutihan Pajak
Riau Masih Berpotensi Diguyur Hujan Jelang Akhir Pekan
2 Helikopter Dikerahkan Padamkan Kebakaran Lahan di Rohil dan Rupat
Bengkalis Jadi Daerah Paling Banyak Kasus Karhutla
BEM Unri Turun Langsung ke Lokasi dan Padamkan Api
Akibat Honorer Dirumahkan, Jumlah Pengangguran di Kepulauan Meranti