Pilihan
Presiden Segera Keluarkan Perpres Media Sustainability
Senam Inhil Sumbang Medali Emas Perdana di Porprov X Riau
Pembangunan Gedung Lansia Hampir Rampung, Yuliana Daud : Untuk Menyelesaikannya Kami Butuh Donatur
INDOVIZKA.COM, - Progres pembangunan gedung Yayasan Panti Pondok Bhakti Lansia di Gang Palila Kelurahan Pekan Arba, Kecamatan Tembilahan Kota, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) sudah mencapai 80%.
Gedung yang di bangun dengan menggunakan dana swadaya ini perlahan-lahan mulai terlihat dan sudah hampir rampung.
Sumber dana ini dikumpulkan dari hasil jual baju yang bertuliskan 'Peduli Lansia', jual bawang goreng produksi nenek-nenek panti, ngamen, dan sumbangan langsung dari para donatur yang rutin memberikan bantuan untuk pembangunan gedung Yayasan Panti Pondok Bhakti Lansia.
Salah satu lambang yang dikenal dengan Dompet Dhuafa Riau juga ikut berpartisipasi memberikan bantuan untuk pembangunan gedung baru tersebut.
Ketua Dompet Dhuafa Provinsi Riau melalui anggotanya yang bertugas di Kabupaten Indragiri Hilir Jamil menyebutkan bahwa, pihaknya sangat mensupport pembangunan gedung ini. Karena menurutnya, Yayasan Panti Pondok Bhakti Lansia merupakan Panti Lansia satu-satunya yang ada di Kabupaten Inhil.
"Alhamdulillah saya mewakili Ketua kami Dompet Dhuafa Provinsi Riau sangat mendukung pembangunan ini, dan kami lihat, perkembangannya saat ini sudah semakin pesat," ucapnya.
Selain itu, kata Jamil pihaknya juga memberikan bantuan dana untuk membantu membeli peralatan yang di butuh agar pengerjaan pembangunan bisa segera rampung.
"Mudah-mudahan dengan bantuan yang kami berikan ini bisa bermanfaat dan untuk nenek-nenek semoga sehat sehingga bisa pindah ke tempat/gedung baru itu," tukasnya, Kamis (12/9/22).
Sementara itu, secara terpisah, Ketua Yayasan Panti Pondok Bhakti Lansia Yuliana Daud mengucapkan terimakasih banyak kepada para donatur yang sudah menyisihkan sebagian rezekinya untuk membantu pembangunan gedung baru itu.
"Kami bersyukur, saat ini banyak hamba-hamba Allah SWT yang memberikan bantuan kepada kami, termasuk dengan bantuan dana 1,5 JT yang diberikan oleh Dompet Dhuafa Provinsi Riau, itu sangat membantu pembangunan kami," sebutnya.
Yuliana Daud berharap, semoga pembangunan gedung ini segera rampung agar nenek-nenek yang berada di gedung pemerintahan bisa pindah ke gedung baru ini.
"Semoga dengan berbagai keterbatasan kami ini melaksanakan pembangunan, bisa segera rampung, agar nenek-nenek kita secepatnya bisa kita pindahkan ke sini," pungkasnya.
Berita Lainnya
PPKM Dicabut, Pemko Pekanbaru Tidak Wajibkan Masyarakat Pakai Masker
BPBD Pekanbaru Evakuasi Warga Terdampak Banjir
Kabar Gembira, Jembatan Rusak di Pulau Kijang Akan Segera Dibangun
Pemko Pekanbaru Bongkar Landmark Pekanbaru Kota Madani
Pemprov Riau Rancang Rute Baru Jalan Selatpanjang-Mengkikip
Dinilai Mengkhawatirkan, Muhammadiyah Dorong Pemko dan DPRD Pekanbaru Bentuk Perda Larangan LGBT
Jalur Singa Kuantan Berhasil Pulangkan Runner Up Festival Pacu Jalur Tahun 2022
Makin Macet, U-turn Jalan HR Soebrantas Pekanbaru Ditutup
Harimau Sumatera Yang Terjerat di Riau Berisiko Kehilangan Satu Kaki
Masyarakat Diimbau Waspada dan Siaga Saat Terjadi Gerhana Bulan
BEM Unri Turun Langsung ke Lokasi dan Padamkan Api
9 Titik Panas Tersebar di Riau Sore ini