Pilihan
Tenaga Kesehatan di Inhil Akan Divaksin Sinovac 2 Kali
6 Petugas Bea Cukai Tembilahan Diperiksa Internal
Jalani Medikal Cek-Up, Kapolresta Pekanbaru: Saya Siap Divaksin Covid-19, Jangan Percaya Hoaks

PEKANBARU (INDOVIZKA) - Jelang pelaksanaan suntik vaksin Covid-19 yang akan diselenggarakan serentak Kamis (14/1/2021) besok di seluruh Indonesia, Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Nandang Mu'min Wijaya jalani screening Covid-19 dan Medikal Cek-Up.
Nandang menegaskan bahwa ia dan istrinya siap menerima suntik vaksin Covid-19 dalam mendukung program pemerintah untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.
"Program ini upaya pemerintah untuk memutus mata rantai Covid-19 khususnya di Kota Pekanbaru. Oleh karena itu, saya bersama istri siap divaksin demi kesehatan serta demi keselamatan bangsa Indonesia," ucap Nandang, Rabu (13/1/2021).
Ia juga mengajak masyarakat untuk mendukung dan melaksanakan program pemerintah tersebut, dan tidak ikut percaya dengan informasi yang bisa merugikan masyarakat itu sendiri.
"Jangan percaya dengan informasi-informasi hoaks yang tidak benar tentang vaksin Covid-19 ini. Mari bersama-sama mengikuti program vaksin yang sudah disediakan oleh pemerintah," jelasnya.
"Saya selaku Kapolresta Pekanbaru dan istri siap untuk divaksin Covid-19, masyarakat jangan takut, karena program ini untuk keselamatan kita bersama dalam memutus mata rantai Covid-19," pungkasnya.
Berita Lainnya
Jurnalis Inhil Terima Bantuan Sembako dari Bupati
Heboh Ada Warga Positif Covid-19, Ini Kata Kadiskes Meranti
Bayi Berusia 2 Hari Ditelantarkan Orang Tuanya di Panti Asuhan
Harga Cabai di Rohul Makin Pedas Jelang Natal Dan Tahun Baru
Pujasera Kelapa Gading Jadi Sorotan, Bupati Inhil : Lebih Baik Dibongkar
Komunitas Pekanbaru Kota Bertuah Bagikan Mushaf Al-Quran di Masjid Raya Al Khairat
Masyarakat Riau Diajak Gotong Royong Putus Mata Rantai Penyebaran Covid-19
Masalah Sampah di Pekanbaru Bisa Diatasi Bila Ada Niat dan Keseriusan dari Pemko
Bertambah Tiga Pasien, DBD di Pekanbaru Jadi 494 Kasus
Seluruh Kantor Pelayanan Pajak di Riau Kembali Buka Layanan Tatap Muka
Dua Pasien Positif Covid-19 di Inhil Dinyatakan Sembuh
Perayaan Satu tahun Wardan-SU, Bupati Buka Turnamen Bola