Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Habib Bahar Kirim Surat dari Penjara: Darahku Mendidih Mendengar Habib Rizieq Ditahan
JAKARTA (INDOVIZKA) - Kuasa hukum Habib Bahar bin Smith, Ichwan Tuankotta, membenarkan adanya surat dari Habib Bahar bin Smith yang ditujukan kepada Habib Rizieq Shihab . Surat dibuat oleh Habib Bahar di tahanan dikirimkan ke Habib Rizieq yang tengah ditahan di Rutan Bareskrim Mabes Polri.
"Iya benar itu surat saya yang bawa titipan dari Habib Bahar pas kemarin saya menjenguk di Lapas Gunung Sindur," kata Ichwan saat dihubungi MNC Portal Indonesia melalui telepon, Jumat (12/2/2021).
Meski begitu dia mengaku masih belum dapat mengirimkan surat tersebut ke Habib Rizieq Shihab. Dia mengatakan akan mengirimkan surut tersebut pada Senin, 15 Februari 2021."Belum hari ini belum bisa, insyallah Senin saya hantarkan," jelasnya.
Sebelumnya, di media sosial beredar surat Habib Bahar untuk Habib Rizieq Shihab yang saat ini mendekam di Bareskrim Polri. Surat Habib Bahar itu diunggah akun @SayyiidHaddaad. Berikut ini surat yang diduga milik Habib Bahar tersebut, Jumat (12/2/2021).
Berikut isi surat tersebut:
Wahai imamku Habibana Rizieq bin Syihab, maafkan anakmu ini yang tidak bisa berbuat apa-apa dari balik dinginnya teralis besi. Anakmu ini mendoakan agar Allah memberikan kepada Habib kesehatan, kekuatan, dan menghancurkan musuh-musuh yang menzolimi Habib.
Demi Allah mendidih darahku ketika mendengar Habib ditahan. Habib teladanku, pedomanku, guruku, ayahku, dan aku akan selalu berada di barisan dan komando Habib. Dari anakmu Bahar bin Smith.Ayahku, ibuku, keluargaku, nyawaku, menjadi tebusan untuk selalu membela habib.
Bahar bin Ali bin Smith
Gunung Sindur, 11 Februari 2021
.png)

Berita Lainnya
Dibuka Hari Ini, Menu Pendaftaran Kartu Prakerja Belum Tersedia
Berikut 5 Daftar Bantuan Pemerintah Rencananya Diperpanjang hingga 2021
Sebelum Berpergian, Masyarakat Wajib Kantongi Surat Rapid Test & PCR
Warga Tidak Mudik, Pemerintah Disarankan Sediakan Internet Gratis untuk Silahturahim
Persiapan Jakarta Jelang Lepas Status Ibukota
Anggota DPR RI Karmila Sari dan Mendiktisaintek Prof Brian Perjuangkan Hak Disabilitas di Perguruan Tinggi
Tekan Impor, Pemerintah Bakal Bangun Pabrik Obat di Ibu Kota Baru
Diduga Terkena Jerat, 3 Ekor Harimau Sumatera Ditemukan Mati
Usai Ikuti HPN di Medan, PWI Riau Jelajahi Titik Nol Hingga Taman Bawah Laut
Percepatan Vaksinasi Jadi Indikator Evaluasi Kinerja Pemda
Awas! Dilarang Bawa Handphone Saat Nyoblos di TPS
Gunung Marapi Erupsi Pagi Ini, Muntahkan Abu 1.300 Meter