Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Utang Tagihan PJU Pemko Pekanbaru Tiga Tahun Lalu Masih Tersisa Rp90 Miliar Lebih
PEKANBARU (INDOVIZKA) - Utang tagihan Penerangan Jalan Umum (PJU) Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru masih ada Rp90 miliar lebih. Tunggakan itu sudah diangsur sejak awal 2020 lalu.
Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Pekanbaru Yuliarso menyebut, utang tunggakan itu terjadi tahun 2018 dan 2019 lalu. Jumlah utang itu dimediasi oleh pihak Kejaksaan Negeri Pekanbaru.
"Setelah itu, kami melakukan penertiban lampu jalan ilegal dan pemasangan meteran lampu jalan," kata Yuliarso, Jumat (19/2/2021).
Kata dia, utang tagihan listrik yang disepakati dengan PLN adalah untuk tahun 2018 dan 2019 dengan nilai Rp136 miliar. Pembayaran utang ini disesuaikan dengan kemampuan keuangan.
"Utang ini sudah kami bayar secara berangsur sejak tahun lalu. Totalnya Rp136 miliar waktu itu. Saat ini, masih ada Rp90 miliaran belum dibayar," kata Yuliarso.
Pembayaran tagihan listrik sama seperti membayar rekening biasa. Tagihan listrik ini tidak ada dianggarkan dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD).
"Karena ini utang yang tercatat tiap bulan. Pembayarannya di BPKAD. Hanya tagihannya ke Dishub," jelas Yuliarso.
.png)

Berita Lainnya
Disdukcapil Inhil Jemput Bola, Ratusan Warga Desa Sialang Panjang Rekam e-KTP
DPRD Pekanbaru Kecewa Ketua TAPD Dua Kali Tak Penuhi Undangan Banggar
Usai Rekapitulasi Rapat Pleno Rekapitulasi Penghitungan Usai, Hambali Undang Wartawan Makan Siang Jum'at Barokah
Sudah Jadi Tersangka Kasus Sampah di Pekanbaru, Mantan Kadis dan Kabid DLHK Tidak Ditahan
Desa Lahang Tengah Gelar Musdes Penyusunan RKP Tahun 2021
Pemkab Inhil di Tunjuk Jadi Tuan Rumah Hari Lahan Basah Sedunia 2024
Dua Calon Ketua KONI Inhil Kembalikan Berkas
Disdukcapil Serahkan 5 Kartu KIA Secara Simbolis Kepada Forum Anak
Tersangka Penebang 83 Pohon di Jalan Tuanku Tambusai Ganti Rugi 25 Kali Lipat
Bupati Inhil Nilai Kejari Laksanakan Fungsinya dengan Baik
Eka Hospital Pekanbaru Kini Bisa Operasi Jantung, ke Depan Ada Klinik Diabetes
DPRD inhil Gelar Milad ke-60 Inhil Bertajuk Bersama mewujudkan Inhil Yang Berinovasi, Berdaya Saing Tinggi Serta Pemerataan Pembangunan Menuju Kemajuan