Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
TEMU RAMAH DAN COFFEE MORNING
Dewan Berharap Terjalin Sinergi yang Baik dengan Wartawan di Dumai
INDOVIZKA.COM - Sekretariat DPRD Kota Dumai menggelar temu ramah dan coffee morning dengan wartawan. Acara dipusatkan di Hotel The Zuri Dumai, Senin (23/12/2019).
Hadir Ketua DPRD Dumai Agus Purwanto didampingi wakil ketua DPRD Dumai Mawardi dan Bahari. Hadir juga anggota DPRD Dumai seperti Hasrizal, Idrus, Johanes dan anggota DPRD Dumai lainnya. Sekretaris DPRD Dumai Fridarson dan jajarannya juga hadir dalam kegiatan itu.
Puluhan wartawan dari berbagai media seperti media cetak, elektronik, online dan televisi tidak ketinggalan mengikuti kegiatan tersebut.
"Kegiatan ini bertujuan mempererat silaturahmi antara DPRD Kota Dumai dengan wartawan," kata Agus Purwanto Ketua DPRD Dumai.
Salah satu tugas DPRD adalah pengawasan. Tugas tersebut akan sukses jika melibatkan wartawan dan media.
"Kami berharap melalui kegiatan coffee morning DPRD dan Wartawan di Dumai bisa saling bersinergi agar fungsi kami sebagai pengawasan dapat berjalan dengan baik," ungkapnya.
Selain itu, melalui kegiatan coffee morning hubungan yang sudah terjalin dengan baik selama ini dapat ditingkatkan lagi.
Agus Purwanto juga berharap tugas wartawan sebagai penulis dapat menyampaikan berbagai kegiatan DPRD Dumai seperti kegiatan Reses, Paripurna, pembahasan Ranperda dan agenda lainnya agar masyarakat mengetahuinya.
Sementara Ketua PWI Kota Dumai Kambali menyambut baik dilaksanakannya kegiatan coffee morning dalam rangka mempererat silaturahmi antara DPRD Dumai dengan wartawan di Kota Dumai.
"Saya menyambut baik dilaksanakannya kegiatan coffee morning antara DPRD Dumai dan Wartawan. Semoga apa yang menjadi tujuan dilaksanakannya kegiatan ini dapat terwujud," harap Kambali.
Menurut Kambali, kegiatan tersebut sangat positif dan harus dilakukan secara berkesinambungan.
"Wartawan adalah mitra DPRD Dumai. Semoga hubungan baik ini dapat meningkatkan kinerja DPRD Dumai agar pengawas yang dilakukan DPRD dapat berjalan dengan baik," tegas Kambali.
Acara tersebut diisi dengan kegiatan dialog antara wartawan dengan DPRD Dumai. Pada kesempatan itu berbagai isu dibahas seperti masalah sampah, DBD, hingga pembangunan infrastruktur.
.png)

Berita Lainnya
Dinilai Lamban, Dewan Sorot Kinerja BPOM Inhil Soal Covid-19
Komisi III DPRD Riau Apresiasi Kinerja Bank Riau Kepri Syariah
Komisi V DPRD Riau Bahas Finalisasi Rencana Kerja Dinas Kesehatan
Peringati Hari Pahlawan, Abdul Wahid Ajak Generasi Muda Ciptakan Kreatifitas dan Karya
Demo di Depan DPRD Riau Sempat Ricuh
Mangkir Lagi dari Rapat, Dewan Sebut Kadis Perkim Inhil 'Mencla-Mencle'
Dianugerahi Gelar Adat, Ketua DPRD Inhil Berikan Ucapan Selamat Kepada Kejati Riau
Komisi II DPRD Bengkalis Diskusi Bersama Kementerian PUPR
Ketua Komisi II DPRD Riau Minta Dinas Perkebunan Surati Kementerian Pertanian Terkait Anjloknya Harga Kelapa
Anggota DPRD Meranti Meminta Uji Fisik Terhadap Ribuan Tenaga Honorer
Ketua Komisi II DPRD Kampar Soroti Program JKN KIS dan Insentif Nakes Daerah Terpencil
DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa Milad Inhil ke 56