KPU Rohul Kekurangan Surat Suara PSU di Kawasan Torganda


ROHUL (INDOVIZKA) - Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Rokan Hulu terus melakukan persiapan jelang pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) di 25 TPS, di kawasan PT Torganda, Desa Tambusai Utara, Kecamatan Tambusai Utara 21 April mendatang.

Meski demikian sejumlah kendala masih dihadapi, termasuk kelengkapan logistik seperti Surat Suara untuk kebutuhan PSU.

Ketua KPU Rohul Elfendri mengatakan, Surat suara yang dibutuhkan KPU untuk menyelenggarakan PSU 21 April sebanyak 3.811 surat suara.

Kebutuhan surat suara tersebut untuk memenuhi Kebutuhan surat suara bagi 3.580 pemilih dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT), 53 Surat Suara untuk Pemilih yang terdaftar dalam Daftar Pemilih Tambahan (DPTB), 73 Surat suara untuk pemilih yang terdaftar dalam daftar Pemilih Pindahan (DPPH) dan 105 surat Suara Cadangan 2.5 persen dari DPT.

Dikatakan Elfendri, sebelum adanya putusan MK terkait PSU, KPU memiliki Cadangan Surat Suara PSU sebanyak 2.000 lembar. Namun setelah dilakukan penyortiran, terdapat 14 surat suara rusak dan 56 kurang kirim.

"Jadi dari 2.000 surat suara PSU yang sudah disiapkan sebelum adanya Putusan MK totalnya tinggal 1.930," cakap Elfendri kepada INDOVIZKA.COM Senin (12/4/2021).

Ditengah tahapan pencermatan Data Pemilih, KPU melakukan pemesanan sebanyak 1.755 surat suara ke percetakan, dimana dari 1.755 surat suara tersebut 47 surat suara ditemukan rusak dan 3 Surat suara kelebihan kirim

"Kondisinya, surat suara yang ada itu seluruhnya berjumlah 3.641 surat suara, jika kebutuhan kami 3.811 artinya kami kekurangan 170 surat suara lagi," ujarnya.

Elfendri menyatakan,pihaknya sudah memesan kembali Kekurangan surat suara ini ke percetakan yang ada di Jawa Timur. Diperkirakan dalam beberapa hari ini kekurangan surat suara tersebut sudah terpenuhi.

"Selain surat suara kita juga masih menunggu kelengkapan alat-alat protokol kesehatan. Sebagian perlengkapan tersebut sudah dipacking namun sebagian lagi masih menunggu pendistribusiannya," pungkas Elfendri.






Tulis Komentar