Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Walikota Firdaus Diminta Paparkan Apa yang Sudah Dilakukan untuk Atasi Banjir Pekanbaru
PEKANBARU (INDOVIZKA) - Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kota Pekanbaru, Taufik Arrakhman angkat bicara terkait banjir di Kota Pekanbaru yang seperti tidak ada solusi.
Kepada INDOVIZKA.com, Taufik meminta Firdaus untuk bisa memaparkan apa yang sudah dilakukan pemerintah dalam penanganan banjir yang seperti tidak ada solusi seperti saat ini.
"Dalam membangun itu kan perlu konsep, jangan menyalahkan alam dan lainnya, di luar negeri itu semua pembangunan berdasarkan konsep. Maka, kita kan tidak boleh bersuudzon, Pak Wali harus bisa memaparkan dan menerangkan ke masyarakat apa saja yang sudah dilakukan," kata Taufik, Selasa (27/4/2021).
DPRD Pekanbaru, kata mantan kader Gerindra ini, mesti menjalankan fungsi pengawasannya kepada Walikota, salah satunya menelaah arah realisasi dana pembangunan selama ini.
"Kita lihat bagaimana peran Pemko di sini, sementara anggaran terus berjalan, saya lihat tidak ada upaya untuk menangani banjir, terutama di area Panam, ini harus jadi fokus juga bagi legislatif," cakapnya.
Pria yang disebut-sebut menjadi kandidat calon walikota Pekanbaru 2024 ini mengatakan, jika memang faktanya nanti Pemko tak memfokuskan pembangunan ke penanganan banjir, menurut Taufik, berarti leader dan juga termasuk instansi pelaksana yakni Dinas PUPR tidak maksimal dalam memberi pelayanan ke masyarakat. "Ini memang harus dijelaskan," tukasnya.***
.png)

Berita Lainnya
Desa Pulau Gadang Juara 1 BBGRM Riau 2021, Kades : Budaya Goro Warisan Nenek Moyang Kami
Pemprov Riau Biayai Siswa Tak Mampu ke Sekolah Swasta
Usai Sertijab di Polda Riau, AKBP Mihardi Mirwan Sampaikan Permohonan Maaf Buat Masyarakat Selama Memimpin Polres Kampar
Polres Inhil Serahkan Bantuan Untuk Anak Panti
Hari Sumpah Pemuda 2021 Bawa Berkah, Ini Cerita Ade Artanto Perdana Donor Darah di KNPI
Debit Air Naik, Pintu Bendungan PLTA Koto Panjang Belum Dibuka
Terkait Rencana Pemekaran, Tokoh Muda Insel: Sudah Lama Kami Tunggu
Vaksinasi Dimulai, Ketua PN Siak Gugup Dipanggil Pertama
Digerebek Warga, Warung Remang-Remang di Desa Segati Diduga Jadi Tempat Maksiat
Tak Ada Kampanye Jelang PSU, Gerindra Lakukan Strategi 'Bisik Tetangga' untuk Menangkan Sukiman
Kapolres Pelalawan Pimpin Upacara hari kebangkitan Nasional ke- 117
Dibawah Kepemimpinan Hambali, Kampar Kabupaten Pertama Salurkan DBH Sawit Lewat BPJS Ketenagakerjaan di Riau