KKSS Riau Serahkan Bantuan Warga Terdampak Longsor di Kuala Enok


PEKANBARU, (INDOVIZKA)- Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan yang disingkat KKSS merupakan organisasi sosial kemasyarakatan yang menghimpun Warga Sulawesi Selatan yang berada di perantauan di luar provinsi Sulawesi Selatan.

Badan Pengurus Wilayah (BPW) KKSS memberikan sumbangan atas bencana longsor di kelurahan kuala Enok Kabupaten Indragiri hilir. Selasa 17 Agustus 2021

 Bencana longsor yang dialami oleh salah seorang keluarga pengurus wilayah KKSS Propinsi Riau yakni Bukhari.

Penyerahan bantuan BPW KKSS Provinsi Riau Diserahakan langsung oleh Ketua Bidang Pemuda Olah Raga BPW KKSS Prop Riau M.Sultan yang didampingi M.Husaini M.Sp ( IPPS Kabupaten Indragiri hilir).

M. Sultan juga mengungkapkan bantuan ini sendiri diberikan kepada warga KKSS  yang terkena dampak dari bencana longsor tersebut.

“Jadi bantuan ini khusus diberikan kepada warga kita yg mana juga merupakan pengurus wilayah KKSS Prov Riau yang mengalami bencana longsor di kelurahan kuala Enok kabupaten Indragiri hilir bebrapa waktu yg lalu, jadi kami di sini sebagai perwakilan dari pengurus Wilayah Provinsi Riau. Ucap sultan

Penyerahan bantuan  BPW KKSS Provinsi Riau ini bertempat dikediaman M.Sultan dipekanbaru yang diterima langsung oleh Bukhari sebagai perwakilan keluarga yang terkena musibah longsor di Kuala Enok kabupaten Indragiri hilir. (rls)






[Ikuti Indovizka.com Melalui Sosial Media]


Tulis Komentar