Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Pemenang ESI Inhil Competition 2021 Telah Terima SIM C dari Polres Inhil
TEMBILAHAN, (INDOVIZKA)- Polres Indragiri Hilir (Inhil) telah menyerahkan Surat Izin Mengemudi (SIM) C kepada pemenang ESI Inhil Competition 2021 pada kejuaraan Mobile Legends Bang-Bang di Mapolres Inhil, Jalan Gadjah Mada, Tembilahan, Rabu (3/11/2021).
Penyerahan SIM C tersebut dilakukan langsung oleh Kasat Lantas Polres Inhil AKP Lassarus Sinaga dan diterima secara gratis oleh 6 orang dari Tim J Seven.
Menurut Kasat Lantas, proses mendapatkan SIM C tersebut terlaksana sesuai arahan Kapolres Inhil, namun tetap melalui prosedur uji teori dan praktek.
"Semoga mereka jadi Duta Keselamatan berlalu lintas di Kabupaten Inhil secara khusus," harap AKP Lassarus Sinaga.
Sebagaimana diberitakan sebelumnya, Kapolres Indragiri Hilir (Inhil), AKBP Dian Setyawan memberikan doorprize bagi para pemenang ESI Inhil Competition 2021 yang diselenggarakan Pengurus Kabupaten (Pengkab) Esport Indonesia (ESI) Indragiri Hilir, Rabu (27/10/2021) lalu di Langkaw Cafe, Tembilahan.
Selain helm bagi Juara Ketiga dan Juara Kedua, Kapolres juga menyediakan secara khusus akses pembuatan SIM C gratis bagi Juara Pertama.
Harapannya, pemberian doorprize berupa kelengkapan keselamatan berkendara ini akan bermanfaat bagi para pemenang turnamen yang umumnya merupakan generasi milenial. Maka dari itu, yang menggeluti e-sport diharapkannya agar dapat terus berprestasi dan mengharumkan nama daerah di kancah nasional bahkan internasional.
.png)

Berita Lainnya
Pemprov Riau Media Berikan Kontribusi Terbaik Dalam Penyebaran Informasi
Pembina YVB dan Kapolsek Tembilahan Hulu Bagikan Ratusan Takjil Jelang Berbuka
Mengenang Masa Gubernur Riau dan Dirjen Pernah Panen Raya Padi di Desa Kuala Sebatu
Isu Keterlibatan Masyarakat Adat dalam Demo Dibantah Pebatinan Pelalawan
Kawasan Padat Penduduk di Jalan Pangeran Hidayat Pekanbaru Terbakar
Lagi, 64 TKI Dipulangkan dari Malaysia Melalui Dumai
Tingkatkan Rasa Cinta Kebangsaan, Bupati Kampar Undang Forkopimda dan Stakeholder Gelar Apel
Dugaan Korupsi Anggaran 6 Kegiatan, Eks Ketua DPRD Kuansing Diperiksa, Bupati Mursini Mangkir
Abdul Wahid : Saya Tidak ada beban kepada pihak manapun, kecuali beban kepada Masyarakat Riau dan Para Ulama
Manjakan Konsumen, Alfa Scorpii Pematang Reba Gelar Layanan Service Kunjung Yamaha
Baru 3 Jenis Honorer Bisa Dijadikan Outsourcing
Meriahkan HUT TNI ke-78, Kodim 0314/Inhil Gelar Lomba Dayung Sampan