Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Final Piala AFF 2020
Jelang Lawan Thailand, Ketum PSSI Ajak Fans Timnas Indonesia 'Ketuk Pintu Langit'
JAKARTA, (INDOVIZKA) - Ketua Umum (ketum) PSSI, Mochamad Iriawan mengajak seluruh pendukung Timnas Indonesia untuk mendoakan Asnawi Mangkualam dkk agar bisa mengalahkan Thailand di final Piala AFF 2020.
Timnas Indonesia berjuang dengan luar biasa di Piala AFF 2020 ini. Mereka berhasil meloloskan diri dari Grup B sebagai juara grup.
Padahal di grup tersebut ada rival bebuyutannya yakni Malaysia dan tim terkuat di Asia Tenggara dalam beberapa tahun terakhir yakni Vietnam. Di semifinal tim asuhan Shin Tae-yong sukses mengandaskan perlawanan tim tuan rumah yakni Singapura.
Kini di babak final, Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Thailand. Skuat Gajah Perang merupakan tim superior di Piala AFF karena mereka langganan juara.
Ketuk Pintu Langit
Jelang partai leg pertama final Piala AFF 2020, Ketum PSSI buka suara. Melalui akun Instagram-nya, Mochamad Iriawan mengajak seluruh pendukung Timnas Indonesia untuk bersama-sama memanjatkan doa, mengetuk pintu langit, agar nantinya skuat Garuda bisa mengalahkan Thailand dalam dua leg.
"Bukan kali pertama kita masuk final, dan semoga ini menjadi tahunnya kita dapat berbicara banyak di partai puncak."
"Bersama mari kita berdoa untuk mengetuk pintu langit, agar Allah SWT bersama perjuangan kita di atas lapangan partai final."
"Insya Allah, dengan doa dan dukungan tanpa henti dari masyarakat Indonesia, ini menjadi waktunya untuk kita angkat piala."
"Aamiin." Tulis Mochamad Iriawan.
Ingin Masuk Ruang Ganti Pemain
Mochamad Iriawan sebelumnya sempat mengutarakan keinginannya untuk bisa masuk ruang ganti pemain Timnas Indonesia di partai final Piala AFF 2020 nanti. Hal tersebut terlontar kala sang ketum melakukan panggilan video call dengan para penggawan skuat Garuda, termasuk Asnawi Mangkualam.
"Pokoknya saya berdoa dari sini, saya kalau jadi," kata Mochamad Iriawan, yang dipotong oleh Asnawi. "Kapan ke sini Pak," ujar Asnawi bertanya.
"Saya pada 31 Desember 2021 ke Singapura," jawab pria yang kerap disapa Iwan Bule tersebut.
"Saya usahakan bisa turun ke tempat ganti pakaian, saya sedang izin ke AFF. Main bagus semuanya, Asnawi dan Egy Maulana Vikri luar biasa. Evan Dimas, kamu top," pujinya.
Jadwal Final Piala AFF 2020
Final leg pertama:
Rabu, 29 Desember 2021
National Stadium, Kallang
Kick-off: 19.30 WIB
Final leg kedua:
Sabtu, 1 Januari 2022
National Stadium, Kallang
Kick-off: 19.30 WIB
.png)

Berita Lainnya
PSPS Pekanbaru Lepas Seluruh Pemain Asing Musim Lalu, Siap Datangkan Wajah Baru
Pelatih Anyar Timnas U-20 Indonesia Tak Sesuai Rekomendasi Fakhri Husaini
Debut di Laga Timnas Indonesia vs Timor Leste, Ronaldo Kwateh: Saya Bersyukur
Ramai Kabar Mesut Ozil Disebut akan Memperkuat RANS Cilegon FC, Ini Profilnya
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan Sempatkan Diri Pamit Kepada Pemain Timnas U 20 Indonesia
Timnas U-23 Kalahkan UEA U-23 1-0 di Laga Uji Coba
Cabor Tarung Derajat Inhil Sumbang 1 Emas dan 2 Petarung Masuk Final di Porprov Riau
5 Alasan Timnas Indonesia U-23 Bisa Tumbangkan Korea Selatan U-23 di Perempat Final Piala Asia U-23
Persiapan Terus Berjalan, Atlet Porwanas Kontingen Riau Masih Tunggu Verifikasi Pusat
Usai Rayakan Tahun Baru, Balotelli Tabrakkan Mobil ke Rumah Tetangga
Pagi Ini, Askab PSSI Kampar Gelar Kongres di Sekretariat KONI
Pendaftaran Indovizka Cup VI 2024 Antar SD/Sederajat se-Riau Resmi Dibuka