Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Dedy Sambudi Baru Jabat Sekda Kuansing, RSUD Berikan Identitas Anak Jika Lahir
TELUK KUANTAN (INDOVIZKA) - Mulai saat ini, setiap bayi yang dilahirkan di RSUD Teluk Kuantan, sebelum pulang ke rumah, sudah masuk Kartu Keluarga ( KK ) dan punya Kartu Identitas Anak ( KIA ), serta punya akta kelahiran.
Program ini mulai dilaksanakan sejak, Jumat (28/01/2022) sore kemarin yang ditandai dengan penyerahan dokumen administrasi kependudukan (Adminduk) anak secara simbolis oleh Sekretaris daerah ( Sekda ) Kuansing, Dedy Sambudi di RSUD Teluk Kuantan.
Saat penyerahan tersebut, terlihat Sekda Dedy Sambudi didampingi, Direktur RSUD, dr Irvan Husin, Kadisdukcapil, M.Refendi Zukman, dan Plt Kadis Kesehatan, Jafrinaldi.
Kadisdukcapil, M.Refendi Zukman ketika dikonfirmasi, Sabtu (29/1/2022) kemarin menjelaskan bahwa program ini dilaksanakan sesuai dengan perintah pimpinan.
"Sebelumnya pak Bupati dan Pak Sekda menyampaikan keinginannya agar setiap anak yang lahir di RSUD, sebelum pulang sudah masuk KK, punya KIA dan Akte kelahiran. Nah mulai sekarang program tersebut kita realisasikan, dengan kerjasama antara RSUD dan Disdukcapil,"ujar Refendi.
Program pelayanan cepat ini kata Refendi, tentu memudahkan para orang tua, untuk tidak lagi repot mengurus Adminduk anak dikemudian hari. "Yang pasti, saat di RSUD tersebut, orang tua membawa KK, dan memberikan identitas anak, nanti pihak RSUD menginformasikan ke Disdukcapil, jadi sebelum pulang, semua adminduk anak sudah siap,"sebut Refendi.(Rilis)
.png)

Berita Lainnya
FAMKR Gelar Raker I di Padang, Ini Program yang akan Dilaksanakan
Pasca Kebakaran Maut di Kijang Jaya, Bupati Kampar Janji Segera Bangun Pasar Sementara
Vaksin dari Kadin Riau dan OJK untuk Inhil Diserbu Masyarakat
Pelanggaran Kampanye Terbanyak di Riau dari ASN
Satu Keluarga di Inhil Alami Luka Bakar Akibat Lampu Teplok Pecah
Unisi Inhil Gelar Serah Terima Jabatan Komandan Resimen Mahasiswa
Mendikdasmen: Tidak Ada Libur Sekolah Sebulan Penuh Selama Ramadhan
Tersandung Kasus Korupsi, Bagaimana Status PNS Mantan Camat Abdimas?
Pj Sekda Inhil Hadiri Penganugerahan Gelar Adat Kejati
Perumahan di Jalan Datuk Tunggul Kebanjiran Lagi, Kapan Berakhir ?
Serap Aspirasi Warga,Satresnarkoba Polres Pelalawan Gelar Jumat Curhat
Ternyata Utang Tagihan PJU Pemko Pekanbaru Belum Lunas