Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Mantan Walikota Pekanbaru Herman Abdullah Wafat di Usia 72 Tahun
PEKANBARU, (INDOVIZKA) - Innalillahi wainnaillaihirojiun. Kabar duka datang dari mantan Walikota Pekanbaru Herman Abdullah. Minggu (27/2) malam sekitar pukul 21.00 wib, Herman Abdullah menghenbuskan nafas terakhir setelah dirawat di RS Awal Bros Pekanbaru.
Kabar duka ini disampaikan mantan ajudan Herman Abdullah, Tri Sepna Putra.
"Benar, bapak wafat barusan di RS Awal Bros," ujar Putra, Minggu malam.
Kabar meninggalnya Herman Abdullah segera menyebar di berbagai grup WhatsApp. Ucapan duka pun mengalir untuk walikota Pekanvaru dua periode tersebut.
Herman Abdullah merupakan mantan Wako Pekanbaru yang dikenal berhasil membangun Pekanbaru dengan sederet prestasi. Progran prioritasnya tentang K3 (Kebersihan Keindahan dan Keamanan) mengantarkan Pekanbaru beberapa kali meraih Piala Adipura.
Putra kelahiran Pekanbaru, 18 Juli 72 tahun silam ini juga dikenal dekat dengan masyarakat. Karena itu Herman termasuk walikota Pekanbaru yang mengakar di akar rumput. Gaya kepemimpinannya yang tegas dan lugas membuat putra dari Buya Abdullah Hasan ini sangat dicintai warga Pekanbaru.
Herman Abdullah meninggalkan istri Evie Meiroza, tiga orang anak dan dua cucu. Selamat jalan Pak Herman, insyaa Allah surga adalah tempat kembalimu. *
.png)

Berita Lainnya
Pelabuhan Tujuan ke Batam Dikabarkan Ditutup, Tim Gugus Covid 19: Belum Ada Intruksi
Azwan Ditunjuk Sebagai Plt Kepala DLHK Pekanbaru, Agus Pramono Nonjob?
Anggaran Beasiswa Prestasi dan Bidikmisi Riau Capai Rp 100 Miliar
Riau Catat 17 Titik Panas, Bengkalis dan Pelalawan Jadi Sorotan
Komisi XIII DPR RI dan KemenHAM Perkuat Implementasi P5HAM di Inhil
Disnakertrans Riau Gandeng PWI Inhil Gelar Hari K3 dan HPN 2022
Pesan Damai Ferryandi di Desa Teluk Kiambang, Semua Putra Putri Terbaik Inhil
Pemkab Inhil Gelar Rapat Pembinaan dan Pengawasan Distribusi LPG 3 Kg
Wako Dumai Harapkan Kompetensi Guru Meningkat Dalam Pembelajaran Berbasis HOTS
Sinergi Bangun Ekonomi di Masa Pandemi
Pemural Balkon Cafee Bangkinang Kota, Gessi : Suka dengan Seni Lukis Sejak SD
Sepakat Tolak LGBT, MUI Riau Bersama Gubri Akan Sosialisasikan Bahaya LGBT Dimana Saja