Pimpin Apel Pagi, Kalapas Tembilahan Ingatkan Tiga Poin Penting


TEMBILAHAN, (INDOVIZKA)- Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Tembilahan menggelar Apel Pagi Pegawai di Halaman Depan Lapas Tembilahan, Senin (14/3/22).

Apel dipimpin oleh Kepala Sub Seksi Keamanan, Vendra Hermawan dengan Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas IIA Tembilahan, Julianto Budhi Prasetyono bertindak selaku Pembina Apel.

Dalam amanatnya, Kalapas menyampaikan 3 (Tiga) poin penting yakni menjaga diri dan keluarga dari penularan Covid-19 varian Omnicron, tertib dalam menggunakan Barang Milik Negara (BMN) selama bertugas terkhusus dalam hal yang berhubungan dengan instalasi listrik, serta komitmen untuk tidak melakukan pelanggaran selama menjalankan tugas pokok dan fungsi (Tupoksi).

"Saya menghimbau saudara untuk senantiasa menjaga Protokol Kesehatan (Prokes) dalam masa pandemi ini dan kepada seluruh jajaran agar tertib menggunakan sarana dan prasarana selama bertugas. Khususnya hal-hal yang berhubungan dengan instalasi listrik, sehingga dapat meminimalisir terjadinya sesuatu yang tidak kita kehendaki bersama," tambahnya.

Menutup amanatnya, Julianto berpesan kepada seluruh jajaran untuk selalu menjaga integritas dan komitmen dalam bertugas sehingga tidak melakukan pelanggaran-pelanggaran yang merugikan diri sendiri dan organisasi.


"Saya ingatkan kembali agar tidak ada yang menjadi pengkhianat diantara kita. Selalu kedepankan integritas dan komitmen dalam menjalankan tugas. Karena apabila satu orang saja yang berkhianat, maka kerja keras yang kita lakukan selama ini akan sia-sia. Saya tidak akan memberikan toleransi terhadap pelanggaran-pelanggaran yang dapat mendiskreditkan orang lain ataupun organisasi," pungkasnya.

Apel diikuti oleh seluruh Pejabat Eselon IV (Empat) dan Eselon V (Lima) serta Jabatan Fungsional Umum (JFU) dan Jabatan Fungsional Tertentu (JFT) Lapas Tembilahan.






[Ikuti Indovizka.com Melalui Sosial Media]


Tulis Komentar