Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Madrid ke Final, Man City Masih Puasa Gelar Liga Champions
MADRID- Harapan Manchester City untuk meraih gelar juara Liga Champions kembali kandas, setelah Real Madrid memastikan tiket final untuk bertemu Liverpool. Madrid menang dramatis atas Manchester City pada leg kedua semifinal di Santiago Bernabeu, Kamis (5/5/2022) dini hari WIB.
Madrid mengalahkan Man City melalui perpanjangan waktu dengan skor 3-1. Hasil itu membuat Los Merengues lolos dengan keunggulan agregat 6-5 atas skuad asuhan Pep Guardiola.
Madrid mendapatkan peluang pertama melalui Karim Benzema saat laga baru berjalan lima menit. Umpan dari Dani Carvajal mampu disundul Benzema yang tidak terkawal tetapi sundulannya masih berada di atas mistar.
- Menang 2-0 Lawan Arab Saudi, Ranking FIFA Timnas Indonesia Langsung Naik
- Imbang Jamu PSKC Cimahi, PSPS Pekanbaru Kembali Gagal Raih Tiga Poin
- Kalahkan Prancis di Final Sepakbola Olimpiade 2024, Spanyol Raih Emas
- Usai Prancis Gagal ke Final Euro 2024, Pelatih Didier Deschamps Pasang Badan
- Euro 2024, Spanyol Diprediksi Menang Lawan Italia
Man City mendapatkan peluang terbaik melalui Bernardo Silva pada menit ke-20. Gelandang asal Portugal itu melepaskan tembakan kaki kanan dari jarak dekat yang masih bisa diblok Courtois.
The Citizens kembali menebar ancaman ke gawang Madrid beberapa menit berselang. Gabriel Jesus coba mengarahkan bola ke tiang jauh tetapi bola justru melebar dari gawang Madrid.
Courtois kembali dipaksa bekerja keras lima menit jelang babak pertama berakhir. Phil Foden melepaskan tembakan dari luar kotak penalti ke pojok kanan gawang tetapi masih bisa dimentahkan Courtois.
Madrid langsung menciptakan peluang mencetak gol hanya beberapa detik setelah kick off babak kedua. Carvajal mengirimkan umpan silang yang disambut tendangan Vinicius tetapi tidak menemui sasaran.
Vinicius sebenarnya mendapatkan setidaknya dua momentum untuk melakukan serangan dalam kesempatan berikutnya tetapi sentuhan bolanya tidak sempurna. Alhasil momentum yang dibangun Madrid terbuang percuma.
Pada menit ke-74 Man City berhasil unggul 1-0 atas Madrid. Tembakan keras kaki kiri Mahrez dari dalam kotak penalti usai menerima umpan Bernardo Silva menggetarkan gawang Courtois.
Madrid yang diambang kekalahan justru bisa menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit ke-90. Umpan Benzema mampu disontek Rodrygo ke gawang kosong.
Madrid kemudian secara dramatis berbalik unggul 2-1 hanya satu menit berselang. Rodrygo mencetak gol kedua melalui sundulan untuk membuat agregat menjadi imbang 5-5.
Hasil ini membuat penentuan tim yang lolos ke final Liga Champions antara Madrid dan Man City berlanjut ke babak perpanjangan waktu.
Di babak perpanjangan waktu, mendapatkan hadiah penalti setelah Benzema dilanggar Ruben Dias di kotak penalti pada menit ke-95. Penyerang asal Prancis itu maju sebagai eksekutor dan berhasil menuntaskan tugasnya untuk membuat skor menjadi 3-1.
Man City mendapatkan peluang untuk memperkecil ketertinggalan pada masa injury time babak pertama perpanjangan waktu. Namun sundulan Phil Foden yang mengarah ke gawang bisa dimentahkan oleh Courtois.
Pada babak kedua masa perpanjangan waktu Man City berupaya keras untuk mencetak gol. Akan tetapi tidak ada gol yang mampu diciptakan hingga peluit panjang dan Madrid lolos ke final untuk bertemu Liverpool.***
.png)

Berita Lainnya
Wakil Presiden Federasi Sepak Bola Korea Selatan Jadi Pelatih Baru Timnas Malaysia
5 Fakta Menarik Jelang Duel Timnas Indonesia Vs Timor Leste: Perang Saudara yang Kerap Panas
2 Pemain Sepakbola Muda Inhil Lolos Seleksi Timnas U16 Zona Riau
Berangkat Mandiri dan Tidak Ada Biaya TC, Atlet Tinju Meranti Sumbang Medali Emas di Porprov Riau
Piala AFF 2020, Gol Pratama Arhan dan Witan Sulaeman Jadi Kandidat Gol Terbaik
Indonesia Masih di Posisi 173 Ranking FIFA
Vanessa Evato Sumbang 1 Emas untuk Riau
Piala AFF 2020, Gol Pratama Arhan dan Witan Sulaeman Jadi Kandidat Gol Terbaik
Wakil Presiden Federasi Sepak Bola Korea Selatan Jadi Pelatih Baru Timnas Malaysia
Hujan Gol di Stadion Benteng Berakhir 4-6, PSPS Pekanbaru Berhasil Bawa Pulang Tiga Poin
Kecurigaan Paloh ada musuh dalam selimut di pemerintahan Jokowi
Pernah Jadi Kebanggaan, Stadion Utama Riau Kini Menyedihkan