Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
357 Atlet Inhil Siap Berlaga di Ajang Porprov X Riau 2022
INDOVIZKA.COM - Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) X Riau yang akan dihelat di Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing) sebentar lagi akan dimulai, tepatnya pada 12-22 November 2022 mendatang.
Untuk mengikuti event bergengsi itu, Indragiri Hilir (Inhil) sudah menyiapkan secara matang untuk menurunkan atlet-atlet terbaiknya pada pertandingan Porprov Riau tersebut.
Untuk menunjang keikutsertaan kontingen Inhil pada kegiatan tersebut, Pemda Inhil melalui Dinas Pariwisata, Pemuda, Olahraga dan Kebudayaan telah mengucurkan anggaran sebesar Rp.3,5 Miliar untuk pelaksanaan persiapan mulai dari TC atlet, konsumsi, akomodasi, transportasi, perlengkapan kontingen hingga uang saku atlet.
Kemudian ada pula anggaran pembinaan melalui dana hibah sebesar Rp.1,5 miliar yang dihibahkan Pemda Inhil kepada KONI untuk disalurkan ke masing-masing cabang olahraga sebagai dana pembinaan atlet.
Jadi total anggaran yang dikucurkan Pemda Inhil untuk menunjang keikutsertaan 357 orang para atlet terbaik Porprov Inhil itu sebesar Rp.5 Miliar. Angka ini diharapkan mampu memperbaiki posisi perolehan medali Inhil yang hanya finish diurutan ke 7 pada Porprov Riau di Kampar 2017 lalu.
"Tahun 2022 ini saya berharap dapat memperbaiki peringkat perolehan medali. Kalau di Porprov Kampar 2017 lalu kita finish diperingkat tujuh, di Kuansing nanti kita bisa memperbaiki menjadi peringkat lima," harap HM Wardan, dalam sambutannya saat acara pelepasan kontingen Porprov Inhil di Venue Futsal Tembilahan, Senin, (7/11/2022) lalu.
Sementara itu, Ketua Kontingen Porprov Inhil, Gunawan Syahrantau dalam laporannya mengatakan, Inhil telah menurunkan 357 atlet untuk berlaga di 21 cabang olahraga dari 26 cabor yang dilombakan. Sedang tim kontingen ada sebanyak 63 orang.
"Jadi ada 6 Cabor yang tidak diikuti Inhil. Dari 21 Cabor yang diikuti tersebut, ada 3 Cabor yang dipertandingkan di luar Kuansing yaitu senam dan renang di Pekanbaru, sedangkan panjat tebing digelar di Rengat Inhu. Selebihnya semua dipertandingkan di Kuansing sebagai tuan rumah," jelas Gunawan Syahrantau.
Adapun 5 Cabor yang tidak diikuti Inhil adalah dayung, menembak, muathai, balap motor dan arung jeram.(san)
.png)

Berita Lainnya
Hadapi Putaran Kedua Liga 2, PSPS Riau Rekrut 6 Pemain Baru
Membanggakan, Siswa Berkebutuhan Khusus Muthia Syakira Raih Perak di O2SN-PDBK Tingkat Riau
ESI Inhil Gelar Turnamen PUBG Bulan Mei, Total Hadiah Rp.10 Juta
SSB Junior PTPN V Bawa Pulang Tropi Liga Anak Nusantara Yogyakarta
SK Pengurus Domino Inhil Resmi Diterima Mulyadi
Menpora Siapkan Bonus untuk Atlet Indonesia Peraih Medali SEA Games 2021
Penonton WSBK Dilarang Membawa Payung hingga Tongkat Selfie
Tiket MotoGP 2022 Mandalika Mulai Dijual 6 Januari 2022, Ini 4 Jenis Tiketnya
Pekanbaru Juara Umum POPDA RIAU XV 2022
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan Sempatkan Diri Pamit Kepada Pemain Timnas U 20 Indonesia
1 November Si Nyonya Tua Ulang Tahun, Usia Juventus FC Sudah 124 Tahun
Tunjukkan Perfoma Cermelang, Enea Bastianini Dominasi MotoGP 2023 Sirkuit Sepang Malaysia