Pilihan
Presiden Segera Keluarkan Perpres Media Sustainability
Senam Inhil Sumbang Medali Emas Perdana di Porprov X Riau
Vanessa Evato Sumbang 1 Emas untuk Riau

PEKANBARU (INDOVIZKA) - Cabang Olahraga (Cabor) renang kembali mempersembahkan medali emas untuk Riau, Senin (11/10/2021). Satu emas dipersembahkan oleh Vanessa Evato, Senin (11/10/2021).
Ketua Harian Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) Riau, Deni Ermanto mengatakan, Vanessa meraih emas di nomor 100 meter gaya dada putri.
"Untuk meraih emas Vanessa berhasil mengalahkan atlet dari Bali Eva Lilian Van Leenen meraih perak dan atlet Jawa Barat Adelia meraih perunggu," ujar Deni Ermanto, Senin (11/10/2021).
Atas tambahan emas Vanessa itu, cabang renang sudah mengumpulkan 5 medali yakni 2 emas, 2 perak dan 1 perunggu untuk Provinsi Riau.
"Sebanyak 5 medali Riau untuk cabor renang itu diraih oleh Azzahra Evato dan Vanessa Evato," ucap Deni Ermanto yang juga merupakan Ketua Kontingen Riau ini.
Untuk 2 emas diraih Azzahra di nomor 400 meter gaya ganti perseorangan putri dan Vanessa Evato di nomor 100 meter gaya dada putri. Atas raihan itu Deni Ermanto mengaku sangat bangga dan bersyukur.
"Peluang kita untuk menambah medali emas sangat besar, karena masih ada beberapa nomor lagi akan diikuti Azzahra dan Vanessa serta Faizal," katanya.
"Kita mohon doa dan dukungan dari seluruh masyarakat Riau agar besok atlet renang Riau kembali meraih emas," imbuhnya.
Berita Lainnya
Agen Gundogan Kaget Dikabarkan Bakal Pindah ke Barcelona
Hari ini, Kontingen Senam Riau Pulang Bawa 3 Medali Emas
Pemprov Riau Segera Perbaiki Stadion Utama
Menang 2-1, Real Madrid Geser Barcelona di Puncak Klasemen
Inhil Bakal Miliki Sport Center Senilai Rp22 Miliar
PABERSI Inhil Resmi Terbentuk
32 Atlet Karate Ikuti Kejuaraan Shokaido di Bengkalis
Aturan Baru FIFA, Timnas Indonesia Bisa ke Piala Dunia 2026
Sekda Riau : Event Porwil Sumatera XI harus Hemat Anggaran
Sky Air Kampar Kirim Atlet Cilik di Porprov Riau X, Ini Target Al-Fatih
Beresiko Rusuh, Jadwal Final Piala FA MU Vs Man City Diubah ke Sore Hari
Ronaldo Ajak Dunia Saling Bantu Untuk Perangi Virus Corona