Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Kamsol dan Azwan Sambut Safari Ramadhan Danrem 031/WB di Kampar
BANGKINANG KOTA, INDOVIZKA.COM - Penjabat Bupati Kampar Dr H Kamsol didampingi Penjabat Sekretaris Daerah Kabupaten Kampar Azwan menyambut langsung kedatangan Danrem 031/Wira Bima Pekanbaru Brigjen TNI Parlindungan Hutagalung dalam rangka Safari Ramadhan 1444 H, di Kabupaten Kampar.
Dalam menyambutan tersebut, Kamsol dan Azwan bersama Dandim 0313/KPR Letkol Arh Muliyadi sebelum nya menggelar silaturrahmi dengan Danrem dan Rombongan dari Korem 031/WB Pekanbaru.
Tiba di Kabupaten Kampar, Danrem langsung menuju Aula Balai Pendopo, Rumah Dinas Bupati Kampar, di Jalan Prof HM Yamin SH, di Kelurahan Langgini, Kecamatan Bangkinang Kota, Kabupaten Kampar, Senin (03/04/2023) sore hingga malam.
Usai pertemuan dan silaturrahmi di Aula Balai Pendopo, Danrem dan rombongan melaksanakan sholat Maghrib berjamaah yang langsung menjadi imam yakni Penjabat Bupati Kampar.
Tampak hadir, Asisten II Setdakab Kampar Suhermi, Kepala Bappeda Ardi Mardiabsyah, Kadis PUPR Afdal, Kadis PMD Lukmansyah Badoe, Kepala Dinkes dr Zulhendra Das'at.
Selain itu, Kabag Prodokpim Setdakab Kampar Irwan, Kasubag Protokol Iskandar juga ikut mendampingi Kamsol dan Azwan.
Usai sholat Maghrib berjamaah, Danrem dan rombongan makan bersama di Aula Balai Pendopo dan diakhiri dengan penyerahan cendramata.
Kamsol menyerahkan cendramata yakni berupa Batik khas Kampar kepada Danrem sebagai buah tangan.
Sedangkan buah tangan untuk isteri Danrem diserahkan langsung oleh Kamsol kepada isteri yang disaksikan oleh Danrem.
Usai menyerahkan cendramata Kamsol dan Azwan berpamitan kepada Danrem dan rombongan dari Korem karena akan melaksanakan Safari Ramadhan ke desa Kampung Panjang, kecamatan Kampar Utara.(Advertorial)
.png)

Berita Lainnya
Fadlan Misran Nahkodai HIPMI Pelalawan Periode 2021-2024
Usai Paripurna Penetapan Bupati dan Wabup Siak, Besok DPRD Kirim Berkas ke Gubernur Riau
Tidak Punya KIS BPJS Kesehatan, Warga Inhil Ini Andalkan Jampi-jampi Saat Sakit
Bupati Inhil Bersama Rombongan Turut Sukseskan Pawai Ta'aruf MTQ Propinsi Riau XL
Dandim 0314/Inhil Cek Kesiapan Kunjungan Tim Wasev TMMD di Pelangiran
Hadiri High Level Meeting Swasembada Pangan Riau 2025, Wabup Husni Tamrin sebut Pelalawan siap mendukung roadmap ketahanan pangan Provinsi dan Nasional
Karhutla Seluas 5 Hektare Di Desa Sungai Ara Berhasil Di Padamkan
Malam Pergantian Tahun, Azwendi: Jangan Ada Pesta Kembang Api dan Pawai
Polsek Kampar Gelar Fakta Integritas Pilkades Damai "SIAP MENANG SIAP KALAH"
Wartawan se-Riau Berkumpul di Siak Merayakan HPN 2022
Henny Sasmita Wahid Lantik 10 Ketua TP PKK dan Ketua Pembina Posyandu di Riau
Tahun Ini Pelabuhan RoRo Lukit Dibangun, Kemenhub Minta Jaminan Akses ke Pemda Meranti