Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Harga Pinang Kering di Riau Naik Rp6.323/Kg
INDOVIZKA.COM - Harga komoditas perkebunan berupa pinang kering di Provinsi Riau, pekan ini mengalami kenaikan, berada pada level Rp6.323/kg.
Kadisbun Riau, Zulfadli mengatakan, harga harga pinang kering (100 persen) tersebut berlaku di Kabupaten Kampar, Siak, Kuansing, Inhil dan Meranti.
"Harga pinang kering naik sehingga harga pekan ini sebesar Rp6.323 atau naik Rp302/kg," ungkap Zulfadli dilansir mcr, Kamis (4/5/2023).
Sementara itu, harga untuk produk komoditi perkebunan lainnya di Riau, seperti kelapa butiran di Kabupaten Kuansing, Kampar dan Meranti untuk periode minggu ini, sebesar Rp2.777/kg atau turun dari harga minggu lalu.
"Untuk harga Bokar (bahan olahan karet rakyat) baik tingkat petani maupun di beberapa unit pengolahan dan pemasaran bokar (UPPB) yang ada di kabupaten/kota di tingkat petani/KUB kabupaten kampar sebesar Rp9.275/kg," paparnya.
Untuk harga kopra mutu kering (100 persen) di Kabupaten Inhil dan Meranti sebesar Rp5.879/kg atau naik dari harga minggu lalu.
"Tepung sagu basah sebesar Rp2.190/kg di kabupaten siak, Inhil dan meranti yakni naik dari harga di minggu lalu," pungkasnya.
.png)

Berita Lainnya
Buntu, rapat sengit DPR dan MenkumHAM dilanjutkan besok
Berburu Minyak Goreng dan Telur, Emak-emak Serbu Pasar Murah Disperindag
Sandiaga Libatkan Desa Wisata Dukung Penginapan Wisatawan MotoGP Mandalika 2022
Abdul Wahid : Harga Kelapa Berpotensi Terus Naik
HIPMI Inhil Dukung Kebijakan Pemerintah Subsidi Harga Minyak Goreng Curah
Bazar Minyak Goreng Murah Diserbu Warga Tembilahan
Perum Bulog Tembilahan Gelar Operasi Pasar Murah
Airlangga Harap Harga Minyak Goreng Sesuai HET per 1 Februari 2022
Anda Ingin Memiliki Uang Baru Pecahan Rp75.000? Begini Caranya
Bisnis Kecil Bisa Nikmati Listrik Gratis, Begini Cara Mendapatkannya
Daftar Harga BBM Februari 2022, Pertamina Tetap dan Shell Naik
Polri Bakal Tindak Tegas Penimbun Minyak Goreng Harga Rp14.000 per Liter