Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Syawir Abdullah dan Empat Anggota Baru Bawaslu Kampar Terpilih Siap Dilantik
BANGKINANG KOTA INDOVIZKA COM - Setelah sempat heboh akibat penundaan pengumuman hasil seleksi Anggota Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten/Kota Se Indonesia periode 2023-2028, akhirnya Bawaslu Republik Indonesia mengumumkan hasilnya termasuk Kabupaten Kampar.
Pengumuman hasil seleksi tersebut langsung diumumkan melalui Website milik Bawaslu Republik Indonesia, hari Jum'at (18/08/2023) malam, sekitar pukul 19:08 WIB.
Dari data tersebut, nama Syawir Abdullah mantan Ketua Bawaslu Kabupaten Kampar merupakan incumbent yang dikatakan lulus seleksi.
Sedangkan nama lain yang ikut masuk 10 besar yakni Marhaliman dan Amin Hidayat tidak masuk dalam daftar nama yang diumumkan lulus oleh Bawaslu RI.
Sontak saja ini menjadi berita hangat dan sangat ditunggu-tunggu oleh berbagai lapisan masyarakat di kabupaten Kampar.
Nama baru yang lulus sebagai berikut Fadriansyah, Mhd Amin S, Miki AB
Mustakim Akbar. Tiga nama yang lulus ini juga masih berkaitan dengan dunia pengawasan yakni Bawaslu.
Sedangkan satu nama lagi, yakni Mhd Amin S juga bagian dari kepemiluan tapi di penyelenggaran.
Anggota Bawaslu Kabupaten Kampar Syawir Abdullah yang dikonfirmasi wartawan, usai pengumuman membenarkan dirinya dinyatakan lulus sebagai Anggota Bawaslu Kabupaten Kampar periode 2023-2028.
"Alhamdulillah, tadi baru saja diumumkan hasilnya. Tentu kedepannya, dapat lebih meningkatkan tufoksi pengawasan pada Pemilu tahun 2024," ucap Syawir.
Usai diumumkan, Anggota Bawaslu Kabupaten Kampar terpilih akan dilantik oleh Bawaslu RI di Jakarta.
.png)

Berita Lainnya
Dinilai Sering Mempermalukan Nasabah, Masyarakat Riau Diminta Tidak Mengunakan Jasa Pinjol
44 Santri Ponpes Dar El Hikmah Positif Covid-19, Ini Saran Diskes Riau
Paguyuban Riau Kompleks Salurkan Bantuan Karyawan RAPP dan APR untuk Korban Bencana di Tiga Provinsi
Panitia Jamin Musda Bersama KNPI Riau di Pelalawan akan Menerapkan Prokes
Kabar Bahagia, TPP ASN Pemprov Riau Naik
Menara di Atas Jembatan Siak Ditargetkan Jadi Wisata Baru
Sukiman-Indra Raih Suara Terbanyak, Penetapan Calon Terpilih Tunggu Ada Tidaknya Gugatan ke MK
Ketua PN Pelalawan Imbau Masyarakat Jangan Takut Divaksin
Kejari Pekanbaru Terapkan Penyelesaian Tilang Online
Pj Bupati Kampar Resmi Lantik Pj Sekda, Ramlah : Semoga Bisa Membantu dan Jalakan Amanah Dengan Baik
Bupati Kasmarni Hadiri Peluncuran dan Penandatanganan Pakta Integritas PPDB Tingkat SMA/SMK Tahun 2024
Pemko Pekanbaru Larang Pegawai Gunakan Mobil Dinas Saat Mudik