Pilihan
Presiden Segera Keluarkan Perpres Media Sustainability
Senam Inhil Sumbang Medali Emas Perdana di Porprov X Riau
Ini Penyebab 3 Rumah Petak di Jalan Durian Terbakar
PEKANBARU (INDOVIZKA) - Kebakaran terjadi di 3 rumah petak yang terletak di Jalan Durian, tepatnya di Jalan Serayu, Gg Balai Desa, Kelurahan Labuh Baru Timur, Kecamatan Payung Sekaki, Pekanbaru, Rabu (20/1/2021) pukul 15.10 WIB.
Kasi Ops Dinas Pemadam Kebakaran Pekanbaru, Fahriansyah mengatakan, kebakaran diduga akibat salah satu penghuni kontrakan meninggalkan rumah dalam keadaan kompor masih menyala.
"Salah satu penghuni kontrakan ini sedang ke luar rumah, tapi kompornya masih hidup karena sedang memasak, itu penyebab kebakarannya," ucap Fahriansyah.
Sementara itu, Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Nandang Mu'min Wijaya mengatakan, selain 3 rumah petak yang terbakar, 1 unit sepeda motor milik Suyadi yang merupakan penghuni kontrakan turut terbakar.
"3 rumah petak ini diisi oleh Susana Imela, Suyadi dam Turkis. Selain bangunan rumah petak yang terbakar, 1 unit sepeda motor milik Suyadi juga hangus. Selain itu barang-barang berharga penghuni kontrakan juga turut terbakar," ucap Nandang.
Nandang menjelaskan, kronologis kejadian bermula saat korban bernama Susana Imela pergi ke toko dan meninggalkan rimah kontrakannya dalam keadaan kosong.
Kemudian setelah korban kembali ke rumah, ia melihat 3 rumah kontrakan terbakar habis dengan api yang sudah membesar.***
Berita Lainnya
Belajar Tatap Muka di Pelalawan Berjalan Tiga Hari, Tidak Ditemukan Kelalaian
Juru Parkir Masuk Jalan Kecil, Pemuda Milenial Pekanbaru Duga Rawan Pungli
Mahasiswa Minta Periksa Gubernur Syamsuar, Ini Kata Kejati Riau
Anggota DPRD Pekanbaru Sebut RSD Madani Kurang Layak
50 Mustahik di Mandah Terima Sembako dari Baznas Inhil
Menang Pilkada, Bagus Santoso Silaturahmi dengan 3 Mantan Bupati, Ini Petuahnya
Hasil Seleksi Administrasi, 89 Penjabat Lulus Selter JPTP di Kampar
Fly Over Sudirman-Harapan Raya Retak, Kadis PUPR Riau: Plesterannya Sompel
DR Wandi SH MH Jadi Calon Tunggal Ketua Umum KONI Inhil
Kejati Segera Umumkan Tersangka Ambruknya Turap Danau Tajwid di Pelalawan
Anggaran DPRD Kuansing Dipangkas, Alokasikan Penanganan Virus Corona
Abdul Wahid Resmikan SPBU BBM 1 Harga di Mandah