Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Resmi Dilantik, Adil - Asmar Langsung Tancap Gas Cegah Karhutla di Meranti
PEKANBARU (INDOVIZKA) - Bupati dan Wakil Bupati Kepulauan Meranti, M Adil - Asmar yang baru dilantik oleh Gubernur Riau, Syamsuar Jumat (26/2/2021) langsung gerak cepat untuk bekerja membenahi Meranti.
M Adil mengatakan, bahwa dirinya bersama Asmar dalam waktu dekat ini akan langsung rapat terkait penanganan dan pencegahan Karhutla.
"Fokus untuk jangka waktu dekat ini adalah penanganan Karhutla. Pulang dari sini (gedung daerah) kami langsung gelar rapat," kata Adil.
Adil mengakui, bahwa ancaman Karhutla di Meranti tidak bisa dipandang sebelah mata. Maka harus ada penanganan serius.
Politisi PKB ini mengatakan, bahwa selain persoalan Karhutla, pihaknya juga akan melaksanakan 7 program prioritas di visi misi dari pasangan dengan jargon Adil-Asmar Orang Kite (AOK) itu.
"Kita jalankan visi misi kita. Melaksanakan 7 program strategis. Antara lain infrastruktur, pendidikan, kesehatan, UMKM, air bersih, dan beberapa lainnya," tukas Adil.
Untuk dikethaui, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) stasiun Pekanbaru, memprakirakan saat ini beberapa wilayah di Riau sudah memasuki musim kemarau. Ada tujuh kabupaten/kota di Riau yang kini masuk musim kemarau.
"Tujuh daerah itu yakni Kepulauan Meranti, Bengkalis, Pelalawan, Indragiri Hilir, Indragiri Hulu, Rokan Hilir, dan Kota Dumai," terang Kepala BMKG Stasiun Pekanbaru, Ramlan.
Kemudian, di penghujung bulan Februari 2021 ini, tercatat sudah 10 hektar lahan di Kabupaten Kepulauan Meranti yang terbakar. Guna mengantisipasi penyebaran kebakaran hutan dan lahan (karhutla), Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Meranti telah menetapkan status siaga darurat bencana karhutla.
Adapun catatan kejadian karhutla yang terjadi di bulan Februari diantaranya pada 8 Februari di Wonosari, Kecamatan Rangsang seluas 5 hektar, kebakaran 11 Februari 2021 di Kudap, Kecamatan Tasik Putripuyu seluas 1 hektar dan 19 Februari di Desa Lukun Kecamatan Tebingtinggi Timur seluas4 hektar.
.png)

Berita Lainnya
Nikmatnya Buka Puasa Ala Kampung di Grand Elite Hotel, Ada 100 Menu Disiapkan
Perumahan di Sekitar Sungai Sibam Kebanjiran Akibat Dua Tanggul Jebol
*Gelar RBPL, Arip Budiman Diusulkan Jadi PAW Ketum BPC HIPMI Inhil*
Polres Inhil Serahkan Bantuan Untuk Anak Panti
Ketua PN Tembilahan Teken MoU Bersama ketua LBHK Markfen Justice Terkait Pelayan Posbakum
Hadiri Mubes KKSB, Balon Gubri Abdul Wahid: Riau dengan Sumbar Bagian Tak Terpisahkan, Ibarat Rumah dan Halaman
Polisi Gerebek Tempat Penginapan di Pekanbaru, Puluhan Muda-Mudi Lari Kocar Kacir
Senator Kita Serap Aspirasi Masyarakat Pandau Jaya
Wako Firdaus Berencana Lockdown Pekanbaru?
Libatkan Kemendagri, Pemko dan DPRD Sepakat Percepat Penetapan APBD Pekanbaru Tahun 2026
Rapat Persiapan, Bupati dan Ketua Provinsi Bakal Hadiri Pelantikan JMSI Kampar
Dukung Keterbukaan Informasi, 10 Desa Akan Terima PWI Inhil Award 2021