Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Kembangkan Pasar Produk Nasional, Jokowi Minta Benci Produk Luar Negeri Digaungkan
JAKARTA (INDOVIZKA) - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta Kementerian Perdagangan (Kemendag) mengembangkan pasar produk nasional dengan memprioritaskan tempat strategis untuk brand-brand produk lokal khususnya produk usaha menengah kecil mikro (UMKM). Serta mulai menggaungkan benci produk luar negeri di tengah masyarakat.
Demikian disampaikan Presiden Jokowi dalam pembukaan Rapat Kerja Nasional Kementerian Perdagangan Tahun 2021, di Istana Negara. Presiden Jokowi juga menyampaikan bahwa branding produk lokal harus melekat agar masyarakat lebih mencintai produk Indonesia dibanding luar negeri dan menggaungkan untuk membenci produk dari luar negeri.
"Karena penduduk kita berjumlah lebih dari 270 juta jiwa. 270 juta adalah pasar yang besar. Ajakan-ajakan untuk cinta produk kita sendiri harus terus digaungkan. Gaungkan juga benci produk-produk dari luar negeri, bukan hanya cinta tapi benci. Cinta barang kita, benci produk dari luar negeri," kata Jokowi, Kamis (4/3/2021).
Ditegaskan Presiden, pusat perbelanjaan di Indonesia. Harus memberikan ruang strategis bagi produk Indonesia khususnya UMKM.
"Jangan sampai ruang depan, lokasi-lokasi strategis, justru diisi dari brand-brand luar negeri. Ini harus mulai geser. Mereka digeser ke tempat yang tak strategis. Tempat yang strategis, yang baik, berikan untuk brand-brand lokal," tegasnya.
Sehingga masyarakat diharapkan menjadi konsumen yang loyal untuk produk-produk Indonesia. Di sisi lain, kata Presiden, pasar ekspor juga harus mendapat perhatian serius.
"Sehingga betul-betul, masyarakat kita jadi konsumen yang loyal untuk produk-produk Indonesia," katanya.**
.png)

Berita Lainnya
Akses ke Monas Ditutup, Massa Reuni 212 Tertahan di Thamrin
Penerimaan CPNS Tidak Ada Selama 2 Tahun
Ketua MPR Dukung Wartawan di DPR/MPR RI Ikuti UKW Guna Peningkatan Kualitas Jurnalistik
Tahanan Tewas Dalam Sel, Leher-Tangan Patah dan Ada Bekas Luka Tembak di Alat Vital
Tarif Tertinggi Rapid Test Hanya Rp150 Ribu
Muhammadiyah Rayakan Idul Fitri Rabu 10 April 2024
Komjen Listyo Sigit Prabowo Resmi Menjadi Calon Tunggal Kapolri
Waspada Gelombang Kedua Covid-19, DPR: Indonesia Berpotensi seperti India
Resmi Jabat Kapolri, Presiden Lantik Listyo Sigit Prabowo Gantikan Jenderal Idham Aziz
Pemerintah Jamin Sinovac Aman Meski Belum Disertifikasi WHO
Jangan Terjebak, Ini Cara Bedakan Pinjol Legal dan Ilegal
RUPS PLN Mengangkat Darmawan Prasodjo sebagai Direktur Utama PLN