Pilihan
Presiden Segera Keluarkan Perpres Media Sustainability
Senam Inhil Sumbang Medali Emas Perdana di Porprov X Riau
Sudah Dua Bulan Sekolah Dibuka, Disdik Pekanbaru Klaim tidak Ada Kasus Covid-19
PEKANBARU (INDOVIZKA) - Pembelajaran tatap muka di Kota Pekanbaru sudah dibuka sekitar dua bulan. Dinas Pendidikan (Disdik) mengklaim tidak ada kasus Covid-19 dari klaster sekolah.
"Masih berjalan aman. Sejauh ini kita lakukan evaluasi dan belum ada kita temukan siswa yang terkonfirmasi (covid-19). Maka kita lanjutkan terus sekolah," kata Kepala Disdik Pekanbaru Ismardi Ilyas, Senin (15/3/2021).
Ia menyebut, selama pembelajaran tatap muka protokol kesehatan dijalankan dengan baik sehingga tidak ada yang terpapar covid-19. Disdik dan Satgas juga masih melakukan pengawasan dan evaluasi secara acak ke sekolah yang melaksanakan pembelajaran tatap muka.
Saat ini pembelajaran tatap muka masih dilakukan secara terbatas. Untuk tingkat SD masih diberlakukan bagi peserta didik yang duduk di kelas I dan kelas VI.
Sementara untuk tingkat SMP sudah melaksanakan pembelajaran di seluruh kelas, dari kelas VII hingga kelas IX. Ada 179 SD Negeri yang telah melaksanakan pembelajaran tatap muka. Kemudian ada 45 SMP Negeri, dan sebanyak 40 lebih sekolah swasta yang terdiri dari tingkat SD dan SMP.
"Kenapa kelas satu SD masuk sekolah, karena mereka belum pernah ke sekolah. Maka sekarang kita perkenalkan sekolah. Kalau SMP kita bagi, masuknya masing-masing dua kali seminggu," jelasnya.
Skema ini dibuat agar tidak terjadinya penumpukan di sekolah maupun pada ruang kelas. Peserta didik melaksanakan pembelajaran tatap muka secara bergantian.
Disdik juga telah menerima pengajuan dari sekolah swasta yang ingin melaksanakan pembelajaran tatap muka. Salah satu syarat melaksanakan pembelajaran tatap muka harus mendapatkan rekomendasi dari Satgas Covid-19 melalui Disdik Pekanbaru.
"Ini ada beberapa sekolah swasta lagi yang kita proses minggu ini. Kan sekali 15 hari kita evaluasi. Ada sekitar 10 sekolah swasta yang mengajukan lagi," kata dia.***
Berita Lainnya
DPRD Kampar Sahkan APBD Perubahan TA 2022 Berjumlah 2,5 T
PHR Raih Predikat Baik Dalam Penilaian GCG BPKP
PLN PEDULI Bantu Kembangkan Rumah Kreatif Desa Wisata Kampung Patin Kampar
Siak Zona Merah, Alfedri Imbau Salat Id di Rumah
Temui Menpora Amali, Gubri Usulkan Riau Jadi Tuan Rumah Haornas ke-39
Gerak Cepat, DPKP Inhil Berhasil Evakuasi Ular Kobra yang Masuk Pemukiman Warga
Bandara SSK II Pekanbaru Layani Rapid Test Antigen, Berapa Biayanya?
Polres Siak Bekuk Dua Pengedar Sabu
Kunjungi Bawaslu Kampar, Herwyn Anggota Bawaslu RI Sebut Panwascam dan PKD Ujung Tombak Pengawasan
Polres Inhil Sembelih 5 Ekor Sapi dan 2 Ekor Kambing Kurban
Jerambah 'Sakaratul Maut' Viral, Bupati Wardan Salahkan Dinas PUTR Inhil
Dapat Dukungan Mayoritas Pengurus, Muridi Susandi Digadang-Gadang Bakal Calon Ketua PW IWO Riau