Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Ketum FKMPR Nilai Ada Plus Minus Dalam Pro Kontra UU Pemilu
PEKANBARU (INDOVIZKA) - Ketua Umum Forum Komunikasi Pemuka Masyarakat Riau (FKPMR) Chaidir menilai ada plus minus terkait pro kontra UU Pemilu yang masih bergulir di pusat.
Untuk diketahui, UU Pemilu saat ini masih dalam tahapan tarik ulur di pusat. Jika UU Pemilu jadi direvisi, maka Pilkada serentak akan digelar pada tahun 2022 dan 2023, namun, jika akhirnya tidak jadi direvisi, maka Pileg, Pilkada dan Pilpres akan diselenggarakan serentak pada tahun 2024.
"Komisi II kan tak lagi membahas (UU Pemilu) namun di Banleg masih terjadi perdebatan pro kontra, ada mendukung ada tak dukung. Ada plus minus hemat saya," kata Chaidir kepada INDOVIZKA.com, Rabu (17/3/2021).
Plus minus ini, kata mantan ketua DPRD Riau ini, karena masalah utama pemerintah adalah tata kelola. Korupsi dikarenakan tata kelola yang buruk. Katanya, bukan agenda politik yang jadi permasalahannya.
"Entitas politik kita kan ada yang menghendaki jangan sampai tak direvisi karena jangan sampai ditunjuk Plt, menyalahi demokrasi, dan akan terlalu banyak Plt. Tapi dari aspek tata kelola pemerintahan, Plt ini bagus, karena fokus pada manajemen bukan politik. Maka itu saya bilang ada plus minusnya," kata Chaidir.
Chaidir mengatakan, buktinya Plt yang ditunjuk dalam gelaran Pilkada 9 daerah di Riau, terbukti bekerja dengan bagus, bisa melaksakanan tata kelola dengan baik.
"Mereka jaga saja hubungan dengan DPRD, tak ada masalah," tukasnya.
.png)

Berita Lainnya
Angkatan Muda Partai Golkar Riau Gotong Royong Bersihkan Sampah di Pekanbaru
Wardan Umumkan Dukung Ferryandi Maju di Pilkada Inhil 2024
Update Polling; Abdul Wahid Masih Teratas, Syamsuar Melejit Posisi ke-2
Kesbangpol Data Potensi Konflik 9 Pilkada di Riau
Terima Kritik dan Saran, KPU Inhil Gelar Uji Publik Penataan Dapil
Sukiman-Indra Menang di Semua TPS pada PSU di Kawasan PT Torganda
Ferryandi dan Dani: Dari Sahabat Kecil Menuju Kandidat Pemimpin Inhil
Tiga Bulan Bergelut Selamatkan Partai, Demokrat Riau Syukuran dan Santuni Yatim Serta Dhuafa
Pilkada di Meranti Mulai 'Memanas', Ini Ajakan Bawaslu
Darmizal Mengaku Menyesal Pernah Dukung SBY Jadi Ketum Demokrat
Dugaan Kecurangan Pemilu di Penjara: Anggota DPR RI Gerindra Mencurigai Pergantian Kalapas
PKB Inhil Perkuat Kader Hingga ke Akar Rumput