Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
MPP Pekanbaru Mampu Siasati Pelayanan kepada Masyarakat di Tengah Pandemi Covid-19
PEKANBARU (INDOVIZKA) - Satu tahun lebih pandemi Covid-19 melanda Indonesia. Banyak sektor yang terdampak termasuk pelayanan publik di pemerintahan.
Sekretaris Dinas Penamaan Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP) Kota Pekanbaru F Rudi Misdian mengatakan, untuk pelayanan di Mal Pelayanan Publik (MPP) Pekanbaru tidak terlalu berpengaruh.
Saat ini jumlah kunjungan saat ini hanya berkisar ratusan orang saja per hari. Penurunan layanan hanya sedikit dan tidak drastis seperti daerah lain.
"Dari informasi yang kita dapat dalam pemberian penghargaan kemarin di Jakarta, Pekanbaru ini penyelenggara pelayanan publiknya hanya terdampak sedikit. Kalau di daerah lain ada yang sampai tutup, kita hanya mengalami penurunan sedikit," kata Rudi, Kamis (25/3/2021).
Menurutnya, memang ada terjadi penurunan kunjungan masyarakat ke MPP dalam masa pandemi Covid-19 ini. Namun, pihaknya memberikan solusi kepada masyarakat dalam pelayanan secara online.
Masyarakat tidak serta merta harus datang ke tenan yang ada di MPP Pekanbaru. Warga dapat mengakses layanan melalui website layanan yang disediakan.
"Jadi mengurangi kerumunan juga. Bagi pelayanan tatap muka melalui tenan, kita pastikan sesuai dengan protokol kesehatan," terangnya.
Saat ini ada 34 tenan dan sebanyak 225 jenis layanan yang tergabung dalam MPP Pekanbaru. Masyarakat dapat mengakses sejumlah layanan dalam satu atap.
.png)

Berita Lainnya
Aktivitas di Sungai Rokan Berujung Petaka, Warga Tanah Putih Diserang Buaya
Jelang Tujuh Hari Lebaran, Pemda Inhil Safari Ramadhan di Tembilahan Hulu
Inhil Raih Predikat WTP LHP LKPD Enam Kali Berturut-turut
Pemkab Bengkalis Ajak Warga Ramaikan Pawai Ta’aruf MTQ Riau 2025
Pemprov Riau dan Kejati Riau Teken MoU Pelaksanaan Pidana Kerja Sosial
Setelah Meranti, Kini Giliran Bengkalis Usulkan Siaga Karhutla
Batasi Pergerakan Masyarakat di Tengah Ancaman Covid-19, Polisi Tutup 4 Jalan di Pekanbaru Ini
Webinar Kominfo di Indragiri Hulu, Ajak Pelajar Pahami Hak Cipta Konten Digital
Imigrasi Tembilahan Laksanakan Pencanangan Pembangunan Zona Integritas
Ini Harapan Gubernur Riau di HUT ke-78 RI
Pasca Idul Fitri 1442 H, Harga Bahan Pokok di Inhil Terbilang Stabil
Rencana Angkutan Feeder di Pekanbaru Masih Terganjal Anggaran