Kubu Fuad Nilai Musda KNPI di Pelalawan Memecah Belah Pemuda Demi Kepentingan Politik


PEKANBARU (INDOVIZKA) - KNPI Provinsi Riau versi Haris Pertama yang menempatkan Fuad Santoso sebagai ketua terpilih, menilai Musda KNPI Riau versi tiga Ketum yang digelar hari ini di Kabupaten Pelalawan, memecah belah pemuda di Riau.

Untuk diketahui hari ini KNPI Riau versi tiga ketua umum menggelar Musda di Pelalawan. Hasilnya Nasarudin terpilih secara aklamasi setelah dua kandidat lainnya memberi dukungan ke Nasarudin.

Fungsionaris DPD KNPI Riau versi Fuad Santoso, Nofri Andri Yulan mengatakan, bahwa pihaknya tidak mengakui hasil Musda tersebut.

Ia juga mempertanyakan bahwa jajaran Forkompimda Provinsi tidak ada yang hadir dalam Musda tersebut.

"Kita nilai, Musda KNPI di Pelalawan yang menempatkan Nasarudin sebagai ketua itu adalah Musda Pelalawan bukan provinsi. Bisa kita lihat, tak ada satupun pejabat provinsi yang hadir. Hanya pejabat dari Pelalawan," kata Yulan, Kamis (1/4/2021).

Yulan juga menilai, Musda tersebut memecah belah pemuda di Riau. Harusnya jikapun bersatu, harus dilakukan kongres bersama dahulu, baru Musda. Musda pun sudah dilakukan di Labersa dan menempatkan Fuad Santoso sebagai ketua.

"Janganlah memecah belah pemuda di Riau. Kita nilai KNPI tandingan ini memecah belah pemuda demi kepentingan politik," tukasnya.***






Tulis Komentar