Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
DPRD Sentil Kebijakan Tim Satgas Covid-19 Razia Pengusaha Kecil
PEKANBARU (INDOVIZKA) - Maraknya patroli dan razia protokol kesehatan yang dilakukan oleh tim gabungan Satgas Covid-19 Pekanbaru banyak menyasar pelaku usaha di bidang kuliner. Hal ini dinilai banyak pihak merugikan pengusaha kecil.
Ketua Komisi II DPRD Pekanbaru, Fathullah mengatakan seharusnya tim Satgas Covid-19 melakukan tindakan yang sama terhadap seluruh pelaku usaha, baik pemilik usaha yang besar maupun yang kecil.
"Mal-mal dan pusat perbelanjaan lainnya dibiarkan, padahal di situ (pusat perbelanjaan) ramai orang di sana. Jadi saya tidak setuju dengan peraturan yang berat sebelah ini," cakap Fathullah, Senin (10/5/2021).
Fathullah juga menegaskan untuk menghentikan laju penyebaran Covid-19, Walikota Pekanbaru harus menyasar seluruh sektor agar tidak menimbulkan kecemburuan serta stigma negatif dari para pelaku usaha.
"Jam 9 pemilik usaha kuliner disuruh tutup, sementara jam 9 orang baru keluar. Di sini tentu orang merugi besar, jangan pengusaha dirugikan karena PAD dihasilkan dari pengusaha," jelasnya.
Jika pemerintah memang bersungguh-sungguh untuk menghentikan laju penyebaran Covid-19 di Pekanbaru, politisi Gerindra ini meminta tim Satgas Covid-19 untuk melakukan razia di pusat perbelanjaan karena jumlah pengunjung di sana lebih banyak jika dibandingkan dengan tempat kuliner.
"Razialah mal-mal itu, disana lebih luar biasa ramainya. Makanya saya bilang peraturan ini tidak benar, saya bilang kepada walikota peraturan ini tidak benar dan tidak pandang buluh," tutupnya.
.png)

Berita Lainnya
Bupati Kampar dan Wabup Kembali Open House Raya Kedua Idul Fitri 1446 H
Jelang Lebaran, Bupati Instruksikan BKAD Inhil Bayarkan Hak ASN
Pelantikan Kepengurusan PWI Riau Tahun 2023-2028 Dijadwalkan Januari 2024
Sukses Kawal Aspirasi, Warga Benteng Utara Nilai Komitmen H Dani M Nursalam Tak Diragukan
3.500 Warga Pekanbaru Tercacat Kategori Miskin Ekstrem
Alumni Ambil Peran dalam FGD Kurikulum Prodi Pendidikan Bahasa Arab UIR
Satres Narkoba Polres Inhu Ringkus Sepasang Pengedar Sabu di Rengat
Insentif Guru Bantu Pekanbaru Nunggak, BPKAD Siap Bayarkan Sesuai Aturan
Puncak Peringatan HPN dan Bulan K3 di Inhil Berlangsung Meriah dan Semarak
Masyarakat Inhil Ucapkan Terimakasih kepada H Dani M Nursalam Masukkan Pokir Listrik ke Desa Desa
Bupati Bengkalis Kasmarni Sambut Baik Silaturahmi DPH LAMR Kabupaten Bengkalis
DPRD Riau Minta PT PSJ Bertanggung Jawab Terhadap Dua Koperasi