Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Pemprov Riau Patikan 25% Pegawai Masih Kerja dari Rumah
PEKANBARU, (INDOVIZKA)- Pemprov Riau pastikan hingga kini sistem kerja dari rumah atau Work From Home (WFH) untuk 25% pegawai di lingkungan Pemprov Riau masih diberlakukan sebagaimana mestinya. Pemberlakukan sistem ini tentunya atas dasar masih tingginya angka kasus penyebaran corona (Covid-19) di Provinsi Riau.
Menurut Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Riau Ikhwan Ridwan memastikan bahwa sistem pengaturan untuk kerja para pegawai yang WFH juga menyesuaikan dengan kebutuhan di Organisasi Perangkat Daerah (OPD) masing - masing.
“Yang jelas sampai sekarang Pemprov Riau masih memberlakukan sistem kerja WFH. Apalagi sekarang angka kasus harian covid-19 di Riau juga masih tinggi. Intinya pemberlakukan sistem kerja itu sesuai dengan ketentuan berlaku,” kata Ikhwan Jumat, 25 Juni 2021, di Pekanbaru.
Dia menambahkan, salah satu pola WFH yang terapkan, yakni dengan sistem bergantian. WFH di berlakukan terutama kepada pegawai dengan usia lanjut, atau terhadap pegawai dengan kondisi imun yang rendah.
“Kalau ada pegawai yang lagi sakit, atau dengan kondisi imun rendah, itu yang diprioritaskan untuk WFH. Sejauh ini masih berjalan dan akan tetap diberlakukan sampai kondisi Covid-19 benar - benar normal,” terangnya.**
.png)

Berita Lainnya
Komisi IV Siap Beri Masukan ke Tim Khusus KLHK Terkait Persoalan Sampah di Pekanbaru
Penetapan Bupati Kuansing dan Meranti Terpilih Dilakukan dalam 5 Hari ke Depan
Langgar Protkes, 5 Warga Inhil Dihukum Kerja Sosial, 3 Orang Didenda Rp100 Ribu
Polsek Pangkalan Kerinci Tangkap Ratusan Cat Oplosan dari Wonosobo
Wudu di Masjid harus Beli Air, Warga Tanyakan Bantuan Rumah Ibadah ke Anggota DPRD Riau
"PUL KOMPAS" Produk Inovasi Pelayanan Publik Kecamatan Reteh
Ketua DPRD Kampar Ungkap Ada Sekolah Terancam Rubuh di Pulau Tinggi
Ruko 2 Lantai di Jalan Paus Pekanbaru Terbakar
Pemkab Pelalawan Anggarkan Rp 9,4 Miliar untuk Penanganan Covid-19
Sempena Rapat Pengurus, KONI Inhil Gelar Buka Puasa Bersama
Gubri Ajak Anak Pramuka Riau Jadi Pemersatu Bangsa di Tahun Politik
Ruas Jalan di Pekanbaru Amblas 50 Meter, Perbaikan Butuh Waktu Seminggu