Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
September 2021, Tembilahan Mengalami Inflasi 0,41 Persen
TEMBILAHAN, (INDOVIZKA) - Pada bulan September 2021, Kota Tembilahan mengalami inflasi sebesar 0,41 persen dengan Indeks Harga Konsumen (IHK) sebesar 106,36.
Tingkat inflasi tahun kalender September 2021 sebesar 0,09 persen dan tingkat inflasi tahun ke tahun (September 2021 terhadap September 2020) sebesar 1,46 persen.
Kepala BPS Inhil, Hartono, S.Si Mengatakan bahwa Inflasi terjadi karena adanya kenaikan harga yang ditunjukkan oleh naiknya sebagian indeks kelompok pengeluaran, yaitu: kelompok makanan, minuman, dan tembakau sebesar 0,31 persen; kelompok perumahan, air, listrik, dan bahan bakar rumah tangga sebesar 1,40 persen; kelompok perlengkapan, peralatan, dan pemeliharaan rutin rumah tangga sebesar 0,11 persen; kelompok transportasi sebesar 0,23 persen; serta kelompok rekreasi, olahraga, dan budaya sebesar 0,29 persen.
"Sedangkan kelompok yang mengalami deflasi yaitu kelompok informasi, komunikasi dan jasa keuangan sebesar 0,11 persen; serta kelompok perawatan pribadi dan jasa lainnya sebesar 0,03 persen. Sementara kelompok lainnya relatif stabil," Kata Hartono kepada Riaulink.com, Jum'at (01/10/2021)
Sebagai Informasi, Dari 24 kota di Sumatera yang menghitung IHK, 18 kota mengalami inflasi dan 6 kota mengalami deflasi. Inflasi tertinggi di Kota Pangkal Pinang sebesar 0,60 persen dan inflasi terendah di Kota Padang sebesar 0,04 persen. Sementara deflasi tertinggi di Kota Meulaboh sebesar 0,59 persen dan deflasi terendah di Kota Metro sebesar 0,11 persen.
.png)

Berita Lainnya
Jangan Kaget, Mulai Besok WhatsApp Tak Bisa Dipakai di Ponsel Ini
Harga Bahan Pokok Naik Pasca Hari Raya Idul Fitri
Jika Boleh Impor Sendiri, Bupati Jamin Harga Gula Pasir Rp 11 Ribu Perkilogram
Masyarakat Keluhkan Minyak Goreng Rp14.000 per Liter Sulit Didapat
Investasi Masuk Pekanbaru Capai Rp3,096 Triliun
Kurs Rupiah Diprediksi Menguat di Akhir Tahun ke Level 14.100 per Dolar AS
Kunjungi Pasar Murah, Wabup Inhil Bersama Disperindag Optimalkan Pasar Murah
Karantina Kepri Tolak 8,8 Ton Sayuran Asin Asal China
Uang Kertas Diprediksi Segera Punah Digantikan Aplikasi
Jelang Gelar Expo UMKM, HIPMI dan YMI Audiensi Bersama PJ Bupati Inhil
Harga Minyak Goreng Curah di Sejumlah Pasar Tembilahan Masih Diatas Harga Het
Pertamina Segera Buka 4 Pertashop di Riau