Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF U-23 2022: Bertemu Laos di Laga Pertama
JAKARTA (INDOVIZKA) - Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF) akhirnya merilis jadwal resmi Piala AFF U-23 2022. Timnas Indonesia U-23 yang berada di grub B akan berhadapan dengan Laos pada pertandingan pertama.
Lewat akun Twitter resminya, AFF mengumumkan turnamen berlangsung mulai 14 Februari 2022.
Pertandingan melawan Laos akan berlangsung Pricen Stadium Kamboja pada 15 Februari 2022. Di grup B, Timnas Indonesia juga tergabung dengan dua tim lainnya, yakni Myanmar dan timnas U-23 Malaysia.
- Menang 2-0 Lawan Arab Saudi, Ranking FIFA Timnas Indonesia Langsung Naik
- Imbang Jamu PSKC Cimahi, PSPS Pekanbaru Kembali Gagal Raih Tiga Poin
- Kalahkan Prancis di Final Sepakbola Olimpiade 2024, Spanyol Raih Emas
- Usai Prancis Gagal ke Final Euro 2024, Pelatih Didier Deschamps Pasang Badan
- Euro 2024, Spanyol Diprediksi Menang Lawan Italia
Babak penyisihan Piala AFF U-23 tahun 2022 dibagi ke dalam tiga grup. Dua grup pertama, yakni A dan B masing-masing dihuni 4 peserta. Sementara satu grup lainnya, yakni C hanya dihuni oleh tiga negara. Juara dari masing-masing grup bersama runner up terbaik bakal melaju ke semifinal.
Pada turnamen yang berlangsung di Kamboja ini, Timnas Indonesia tampil sebagai juara bertahan. Di babak final Piala AFF U-23 dua tahun lalu, Indonesia mengalahkan Thailand di final dengan skor 2-1.
Belum Tentukan Komposisi Pemain
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong sejauh ini belum menentukan komposisi pasukannya.
Meski demikian, sejumlah pemain yang tampil di Piala AFF 2021 lalu tetap jadi andalan. Pada turnamen yang berlangsung di Singapura itu, Shin Tae-yong memang banyak menurunkan pemain-pemain muda dan berhasil melaju hingga ke babak final sebelum akhirnya dikalhkan Thailand dengan agregat 2-6.
Hanya saja, skuat Garuda Muda sepertinya tidak akan diperkuat oleh pemain-pemain yang berlaga di luar negeri, seperti Elkan Baggott, Egy Maulana Vikri, Asnawi Mangkualam, dan Witan Sulaeman.
Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia
15/2/2022 - Indonesia VS Laos (Prince Stadium, Kamboja)
18/2/2022 - Myanmar VS Indonesia (Prince Stadium, Kamboja)
23/2/2022 - Indonesia VS Malaysia (Morodok Techo National Stadium, Kamboja)
.png)

Berita Lainnya
Wasit VAR asal Thailand Sivakorn Pu-udom Bertugas di Laga Timnas Indonesia U-23 vs Timnas Irak U-23 di Piala Asia U-23 2024!
Indonesia vs Filipina di Laga Penentu Piala AFF 2024, Ini Prediksi Susunan Pemain
7,5 Miliar Bonus Atlet Porprov Kuansing Akan Cair Bulan Depan
Menpora Siapkan Bonus untuk Atlet Indonesia Peraih Medali SEA Games 2021
Wabah Corona, IOC Pertimbangkan Tunda Olimpiade 2020
Kabar Timnas Indonesia, PSSI Segera Proses Dokumen 4 Pemain Keturunan Ini
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan Sempatkan Diri Pamit Kepada Pemain Timnas U 20 Indonesia
Reaksi Netizen Timnas Indonesia U-23 Raih Medali Perunggu SEA Games 2021 usai Sikat Malaysia: Full Senyum
Tim Futsal Putra Bengkalis dan Inhil Lolos Babak Final Piala Gubernur Riau 2024
Riau Junior FA SMAN Olahraga Riau Lolos ke Liga 1 Askot PSSI Pekanbaru
Usai Final Pelajar, Turnamen Futsal HPN 2023 Lanjut Antar PWI se-Riau
Pengurus AFP Riau Periode 2024-2028 Resmi Dilantik, Ini Pesan Sekjen Asosiasi Futsal Indonesia