Pilihan
Presiden Segera Keluarkan Perpres Media Sustainability
Senam Inhil Sumbang Medali Emas Perdana di Porprov X Riau
Kesadaran PKL Minim, Masih Banyak Melanggar Tertib Berjualan
TEMBILAHAN, (INDOVIZKA)- Minimnya tingkat kesadaran Pedagang Kaki Lima (PKL) untuk tidak berjualan di atas Jembatan, badan jalan, trotoar masih menjadi perkara yang belum terselesaikan.
Saat ini keberadaan PKL terbilang cukup menjadi pengaruh besar bagi tatanan serta kebersihan kota. Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Indragiri Hilir kembali melaksanakan kegiatan patroli terhadap PKL yang melanggar tertib berjualan, Senin, (14/3/2022)
Giat yang bertujuan untuk menciptakan tatanan kota yang tertib, rapi dan indah ini di mulai dari Jalan M. Boya , Jalan Lingkar, hingga Jalan Sungai Beringin Tembilahan menjalankan tupoksi sesuai Peraturan Pemerintah Nomor 16 Tahun 2018.
Pedagang tersebut berjualan di Bahu Jalan, satu diantaranya menjajakan dagangan dipinggir jembatan. Tim langsung menghampiri serta memberikan sosialisasi tentang Peraturan Daerah (Perda) dan bahaya berjualan ditempat yang tidak semestinya. Pelanggar yang berinisial D (51), J (43), A (70), D (40), N (35), A (45).
“Sejauh ini belum ada penyitaan barang para pedagang. Untuk mereka yang melanggar, masih diberikan arahan dan himbauan secara lisan saja. Setelah itu kami data. Jika masih ditemukan pelanggaran yang sama, para pedagang ini bisa saja diberikan sanksi yang lebih lagi.” ujar Aria Sukma, Komandan regu.
Untuk menghindari kemacetan dan kejadian yang tidak diinginkan, para PKL juga dihimbau secara tegas dan humanis oleh Tim Satpol PP Kab. Inhil untuk sedikit merapikan dagangan atau berjualan pada tempat yang sepantasnya.
Setelah mengakui kesalahannya para pedagang bersedia untuk merapikan dagangannya.
Berita Lainnya
Pererat Persaudaraan, Alumni SMANSA Bangkinang Angkatan 92 Gelar Reuni Akbar
Tindak Lanjuti Perintah Presiden Bangun RS Jantung, Gubri Temui Menkes
Disdik Riau Bangun 70 Ruang Kelas Baru dan 2 USB Tahun 2022
14 Gepeng Hingga Badut Jalanan Diangkut Satpol PP Pekanbaru
Demi Keindahan Kota Tembilahan, Pedagang Diminta Tertib
Satpol PP Inhil Sosialisasikan Tertib Berpakaian Linmas di Kecamatan
Guna Sharing Informasi, Satpol PP Inhil Luncurkan Podcast Sahabat Sejiwa
Tiga ASN dan Satu Honorer di Inhil Terjaring Razia Saat Asyik 'Ngopi'
Cari Ikon Khas Pekanbaru, Pemko Berencana Gelar Even
9 Pasangan Bukan Suami Istri Diamankan Satpol PP Inhil
Satpol-PP Ciduk 6 Pasangan Mesum dan Amankan 75 Unit Reklame Tanpa Izin
Minimalisir Kasus Penyakit Masyarakat, Tim URC Satpol PP Inhil Gelar Patroli Malam