Pilihan
Presiden Segera Keluarkan Perpres Media Sustainability
Senam Inhil Sumbang Medali Emas Perdana di Porprov X Riau
Jadi Pembina Upacara, Ketua DPRD Inhil Berikan Motivasi Siswa-Siswi
INDOVIZKA.COM, - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Dr. H. Ferryandi, ST, MT, MM menjadi pembina upacara Apel Senin di halaman SMA N 1 Tembilahan Hulu, Senin (3/10/22).
Banyak hal yang disampaikan oleh Ketua DPRD Inhil yang juga selaku alumni di SMA N 1 Tembilahan Hulu tersebut terutama berkaitan dengan perbaikan pendidikan moral dan sikap para pelajar di zaman milenial ini.
“Para siswa untuk diharapkan terus meningkatkan prestasi, menjaga kondusifitas lingkungan, jauhi kekerasan dan narkoba yang membawa dampak buruk bagi diri sendiri maupun lingkungan,” harap Ferryandi.
Pendidikan merupakan tolak ukur kemajuan suatu bangsa, dengan pendidikan yang baik akan melahirkan sumber daya yang handal bagi pembangunan bangsa dan peran pendidikan sangat penting dalam menghasilkan generasi bangsa yang berkualitas. Karena itulah Pemerintah tetap berkomitmen untuk terus melakukan pembangunan di bidang pendidikan.
"Jangan malas-malasan sekolah, sukses itu bukan hanya milik orang kaya, tetapi untuk mereka yang rajin, rajin sekolah, rajin belajar dan yang paling penting hormati guru kalian," ungkapnya.
Dikesempatan yang sama, Kepala Sekolah SMA N 1 Tembilahan Hulu, Dra. Farida Aryani, MPd mengucapkan terima kasih kepada Ketua DPRD Inhil, Dr. H. Ferryandi, ST, MT, MM atas kesediannya menjadi pembina upacara. kehadiran ketua DPRD merupakan penghargaan bagi seluruh majelis guru dan siswa di sekolah SMA N 1 Tembilahan Hulu.
“Kehadiran Ketua DPRD sangat berharga sekali bagi kami dan sangat bermanfaat sekali bagi anak-anak kita karena kami menyadari kesibukan beliau selaku wakil rakyat, kami bersyukur beliau dapat meluangkan waktunya untuk bisa kembali mengunjungi sekolahnya ini serta mengikuti upacara dan bertindak sebagai pembina upacara pada pagi hari ini”, tutupnya.
Berita Lainnya
13 Santri dan Santriwati TPQ Al Faruqi Khatam Iqro
Meriahkan Milad Inhil, Sekolah MA DDI Pulau Kecil Gelar Kemah Bakti
Cara Membuat Daging Kurban Lembut dan Empuk
Disdik Riau Ingatkan Sekolah Tidak Pungut Biaya Saat Pengambilan Ijazah
Terima SK, Ratusan PPPK Guru 2022 di Pekanbaru Full Senyum
Jelang PPDB SMA, Disdik Riau Mulai Lakukan Persiapan
Besok, 23 SMP Negeri Siap Belajar Tatap Muka
Sekolah di Zona Hijau Segera Dibuka, Ini Daftar Wilayahnya
Pj Walikota Pekanbaru Sebut Ingin Masukkan Pelajaran Muatan Lokal Budaya Hidup Bersih
Gaji Guru Bantu Provinsi Riau Akan Segera Dicairkan
Ini Syarat Ponpes di Riau Jika Ingin Buka
Ini Aturan Baru dan Jadwal PPDB Online untuk SMA/SMK Sederajat di Riau