Pilihan
Presiden Segera Keluarkan Perpres Media Sustainability
Senam Inhil Sumbang Medali Emas Perdana di Porprov X Riau
Bank Riau Kepri Syariah Tembilahan Salurkan 1 Ton Beras dan 66 Kotak Indomie ke BPBD Inhil
INDOVIZKA.COM - Penjabat Bupati Inhil H.Herman SE MT menerima bantuan sosial untuk masyarakat yang terdampak bencana banjir berupa 1 ton beras dan 66 dus mie instan dari Bank Riau Kepri Syariah Tembilahan, Senin (15/01/2024).
Penyerahan bantuan yang di lakukan pada posko Kantor BPBD Inhil ini turut dihadiri Kalaksa BPBD Inhil, Kasatpol PP dan Kepala BRK Syariah Tembilahan beserta staf.
" Bantuan ini merupakan bentuk kepedulian pihak BRK Syariah Tembilahan bagi para warga masyarakat yang terdampak bencana banjir, semoga bantuan ini dapat sedikit meringankan beban dalam menjalani kehidupan sehari-hari," ungkap kepala BRK Syariah Tembilahan
Sementara itu Penjabat Bupati Inhil Herman memberikan apresiasi dan ucapan terimakasih kepada pihak BRK Syariah Tembilahan yang turut memberikan bantuan kepada korban bencana banjir
"Data sementara ini wilayah Inhil kurang lebih terdapat 13 desa dari 5 kecamatan yang terdampak bencana banjir," ungkap Pj Bupati
"Akibat banjir tersebut hampir seluruh masyarakat terdampak tidak dapat melakukan aktifitas, untuk itu selain bahan sembako, obat-obatan juga saat ini sangat dibutuhkan oleh masyarakat," tambahnya
Dengan adanya bantuan dari BRK Syariah tersebut diharapkan dapat meringankan beban masyarakat yang terkena musibah banjir dan diharapkan bantuan dari BRK ini menjadi pemicu instansi dan perusahaan lainnya untuk turut berkontribusi membantu meringankan beban masyarakat terdampak.
Berita Lainnya
Masa Pandemi, Wakil Walikota Pekanbaru Ajak Pemuda Berinovasi
Geruduk DPRD Riau, Mahasiswa Umri Tuntut Cipta Kerja Dicabut
Bupati Kampar Lantik 19 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Berikut Daftar Namanya
Langgar Protokol Kesehatan, Tiga Kafe di Jalan Arifin Achmad Ditutup Polisi
Pj Bupati Herman PImpin Apel Pagi pasca libur lebaran idul Fitri 1445 Hijriyah
Terdakwa Mutilasi Suci Fitria Dituntut Hukuman Mati
Cegah Stunting, 6.239 Balita Peroleh Makanan Tambahan dari RAPP-APR
Gubri Syamsuar Hadiri Pelantikan Ketua DMDI Provinsi Riau
Bupati Rohil Serahkan SK Pengangkatan CPNS Formasi Tahun 2021
Satlantas Polres Kampar Gelar Doa Bersama, Jaga Kamsetibcar dan Pilkada Damai 2024
DPRD Pekanbaru Terima Audiensi PWI, Harap Komunikasi Efektif untuk Majukan Kota
Ular Piton Mangsa Dua Ekor Kambing Milik Warga