Pilihan
Presiden Segera Keluarkan Perpres Media Sustainability
Senam Inhil Sumbang Medali Emas Perdana di Porprov X Riau
Direstui PKB, Abdul Wahid Bakal Jadi Penantang Syamsuar di Pilgub Riau
RIAU, INDOVIZKA.COM- Abdul Wahid akhirnya mendapat restu dari DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk maju sebagai Calon Gubernur Riau periode 2024-2029 yang pemilihannya digelar November mendatang.
Abdul Wahid mengungkapkan jika dirinya diamanahkan oleh PKB untuk menjadi calon Gubernur Riau, dan harus segera mencari wakil, serta menjalin koalisi bersama partai lain untuk memenuhi syarat 13 kursi menuju Pemilihan Gubernur atau Pilgub Riau 2024.
"Sudah keluar (SK) dari DPP. Ini tentu modal bagi saya bersama partai koalisi lainnya dalam proses pencalonan di Pilgub Riau nanti," kata Ketua PKB Riau itu, Selasa (9/7/2024).
Dengan penunjukan Abdul Wahid sebagai calon Gubernur Riau, maka ia akan menjadi penantang pertama Syamsuar di kontestasi Pilgub Riau nanti.
Pengamat Politik, Rawa El Amady mengungkapkan jika pertarungan Pilkada Riau diprediksi akan diikuti oleh 3 petarung. Selain Syamsuar dan Abdul Wahid, ada juga Edy Natar Nasution akan menjadi kandidat ketiga.
"Menurut saya, peta politik (Pilgub Riau) ini akan terbagi tiga kelompok nantinya. Ada dua kelompok partai besar dan kelompok Islam," jelasnya.
Sebelumnya Syamsuar menerima mandat langsung dari Ketua Umum DPP Partai Golkar, Airlangga Hartarto untuk bertarung di Pilkada Riau. Ketua Partai Golkar Riau ini menjadi calon pertama yang akan maju di Pilgub Riau.
Mandat tersebut diberikan langsung Ketua Umum DPP Partai Golkar, Airlangga Hartarto melalui Sekjen Lodewijk F Paulus, Kamis 4 Juli 2024.
Syamsuar menyampaikan rasa syukur dan sangat berterima kasih kepada Golkar yang telah memberikan kepercayaan tersebut. Mantan Gubernur Riau itupun menyatakan siap maju dan sudah resmi akan bertarung pada Pilkada Riau
Berita Lainnya
Setiap Orang Masuk ke Riau akan Dipantau dan Wajib Karantina Mandiri
Korsleting, Ruko di Tembilahan Nyaris Terbakar
Tandatangan Kontrak Pengangkutan Sampah, Sekda: Pekanbaru harus Bersih
Antisipasi Penyebaran PMK, Pemprov Dirikan 6 Pos Check Point
Ruslan Sebut HK dan Wika Tak Profesional Kerjakan Proyek IPAL
Jangan Lewatkan, Yamaha Gelar Pameran Sport Series 27-31 Januari
Petani Sialang Panjang Nyatakan Dukungan H. Dani Jadi Bupati Inhil 2024
Gubri: Ciri Khas Riau dengan Budaya Melayu Tak Boleh Hilang
Pj Gubri dan Pj Kampar Tinjau Jalan Rusak Di Desa Tarai Bangun Sebelum Safari Ramadhan
Bupati Inhil Puji Keaktifan dan Dedikasi DWP Inhil
Kinerja APBN Provinsi Riau hingga April 2022 Meningkat Signifikan
SMA Negeri 5 Dumai Mulai Belajar Tatap Muka, Orang Tua Tak Setuju Ada Opsi