Dewan PKB Inhil Serahkan Bilik Sterilisasi untuk Kecamatan Batang Tuaka


BATANG TUAKA - Anggota DPRD Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) dari Fraksi PKB, Padli H Sofyan didampingi Ketua DPC PKB Inhil yang juga anggota DPRD Riau, H Dani M Nursalam menyerahkan satu unit bilik sterilisasi untuk Kecamatan Batang Tuaka.

Acara penyerahan dilaksanakan di halaman UPT Puskesmas Sungai Piring, dihadiri oleh Camat Batang Tuaka, Kapolsek, Koramil, Kepala UPT Puskesmas dan para petugas medis.

Ketua DPC PKB Inhil, H Dani M Nursalam mengatakan penyerahan bilik sterilisasi merupakan bentuk empati partai PKB dalam mengahadapi ancaman virus Covid-19 atau corona.

"Atas nama Partai PKB ikut serta andil bersama pemerintah dan masyarakat mengantisipasi virus corona, salah satunya dengan bilik disinfektan ini. Alat ini kami serahkan kepada pihak kecamatan, mohon digukanan sebaik mungkin, salah satu upaya kita memutus mata rantai perjalanan virus corona," ujar Dani yang merupakan Ketua DPRD Inhil periode 2014-2019.

Anggota DPRD Inhil asal Dapil II, Padli H Sofyan menambahkan, Batang Tuaka dengan Ibu Kota Sungai Piring merupakan daerah yang cukup rawan, dikarenakan penumpamg atau TKI dari malaysia pulang lewat Balai Karimun lansung naik di Sungai Piring.

"Sungai piring juga merupakan pintu masuk penumpang atau TKI dari malaysia, mereka lewat Balai atau Batam ada yang naik di Sungai Piring. Semoga alat ini bermanfaat membantu tim di lapangan," kata Padli.

Sementara itu, Camat Batang Tuaka, Marpoyanto sangat berterima kasih atas didonasikannya satu unit bilik disinfektan oleh DPC PKB Inhil untuk Kecamatannya.

"Warga yang datang dari Batam singgah di pelabuhan, kami tidak ada sedikit pun alat, hanya melakukan analisa jarak jauh. Alhamdulillah dengan adanya alat ini sedikit aman bagi petugas kesehatan. Ucapan terima kasih hahyak kepada anggota DPRD yang telah memberikan bantuan ini untuk kecamatan Batang Tuaka," ujar Marpayanto.

Ucapan terima kasih yang tak terhingga juga disampaikan oleh Kepala UPT Puskesmas Sungai Piring, Hj. Nur'afni. Nur'afni mengatakan bilik sterilisasi disinfektan akan ditempatkan di Puskesmas yang juga tidak jauh dari pelabuhan.

"Kami atas nama petugas kesehatan sangat berterima kasih yang tak terhingga. Alat ini akan kami ditempatkan di Puskesmas ini karena kami tim peduli covid buka 24 jam, seandainya penumpang datang malam hari kita laksanakan pemerikasaan," ujar Nur'afni. (*)






[Ikuti Indovizka.com Melalui Sosial Media]


Tulis Komentar