Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
36 Pedagang Pasar Raya Padang Positif Corona, 3 Orang Meninggal Dunia
PADANG - Jumlah pedagang di Pasar Raya Padang, Sumatera Barat yang positif Covid-19 mencapai angka 36 orang. Tiga di antaranya sudah meninggal dunia.
Dinas Perdagangan Kota Padang saat ini sedang mendata orang yang diduga melakukan kontak dengan pedagang itu.
"Ada sekitar 1.000 nama yang kita kirimkan ke Dinas Kesehatan untuk mereka tracing," kata Kepala Dinas Perdagangan Kota Padang Endrizal, Sabtu (2/5/2020).
Endrizal mengatakan jumlah pedagang Pasar Raya yang positif Covid-19 terus bertambah.
Awalnya sempat 17 orang, kemudian menjadi 25 orang dan sampai hari ini total jadi 36 orang.
Endrizal mengatakan untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19 di Pasar Raya Padang, pihaknya sudah menutup pasar selama lima hari yang dibarengi dengan penyemprotan disinfektan.
Selain itu, Dinas Perdagangan Kota Padang juga sudah memberlakukan pembatasan jarak serta wajib pakai masker bagi pedagang maupun pembeli.
"Namun, masih ada juga yang melanggar. Untuk itu, kita imbau terus," kata Endrizal.
Sementara untuk pasar pembantu, di Kota Padang juga diberlakukan hal yang sama.
Malahan, salah satu pasar pembantu, Pasar Tanah Kongsi, pedagangnya juga wajib pakai sarung tangan.
"Sarung tangan disediakan tokoh masyarakat setempat sehingga hal ini lebih mengantisipasi," jelas Endrizal.**
.png)

Berita Lainnya
Erick Thohir Minta Startup Kembangkan SDM Dalam Negeri
DPR Dukung Opsi Vaksinasi Mandiri Diberlakukan, Pemerintah Diminta Siapkan Payung Hukum
Kapolri: Tak Mampu Bersihkan Ekor, Kepalanya Saya Potong
Presiden Jokowi Blak-blakan Bobrok Pertamina dan PLN
MotoGP Mandalika Beri Dampak Positif, Banyak Peserta dan Penonton Menginap di Bali
UU Ciptaker, Pekerja Asing Makin Mudah Masuk RI
Rekor Lagi, Tambahan Kasus Positif Corona di RI Hari Ini Tembus 1.385
Kekerasan Terhadap Jurnalis Tinggi, Polri-Dewan Pers Perkuat Sosialisasi Kebebasan Pers
Waspada, Kemenkes Akui Ada Masker Medis Palsu Beredar
7 Anggota PWI Riau Masuk Kepengurusan PWI Pusat 2025 - 2030. Berikut Ini Nama-namanya
DMC Dompet Dhuafa Terjunkan Tim Bantu Evakuasi Kecelakaan Pesawat Sriwijaya Air
Dilarang Mulai 2023, Ribuan Tenaga Honorer Guru & Nakes akan Dirumahkan