Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Bupati Inhil Sambangi Korban Kebakaran di Kecamatan GAS
INDOVIZKA.COM- Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), turut berbelasungkawa atas kebakaran yang terjadi di Desa Teluk Pantaian, Senin (24/8/2020) lalu.
Diketahui, peristiwa nahas yang terjadi dini hari itu menelan 3 korban jiwa (1 keluarga), beberapa orang luka bakar, dan menghanguskan 4 rumah.
Bupati Inhil, Drs HM Wardan MP bersama Ketua PMI Kabupaten Inhil Hj Zulaikhah Wardan SSos ME, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Kabupaten Inhil, Kepala Dinas Sosial, Kepala BPBD, Perwakilan Kodim 0314/ Inhil, serta BAZNas melawat ke lokasi serta menyerahkan bantuan kepada para korban, Selasa (25/8/2020) pagi.
Rincian bantuan yang diserahkan yaitu:
- PMI; paket sembako
- BAZNas; sejumlah uang tunai
- BPBD; paket kebersihan, family kit, tikar, selimut, paket sandang, tas sekolah, perlengkapan bayi, lauk pauk, tambahan gizi, makanan siap saji, kompor, sembako, dan beras
- Dinas Sosial; matras, tenda gulung, makanan anak, dan gula
Bupati mengatakan, bahwa bantuan-bantuan tersebut merupakan wujud kepedulian terhadap warga yang mengalami musibah. Dirinya berharap agar para korban dapat iklhas dan sabar menghadapi cobaan ini.
"Hikmah dari musibah pasti ada semua, rahasia Allah. Dan merupakan ujian kesabaran apakah dengan ujian ini menambah keimanan kita kepada Allah. Kita juga hendaknya selalu mengintrospeksi diri," ujar Bupati.
.png)

Berita Lainnya
Semarakkan HUT RI ke-77, Diskop dan UMKM Inhil Adakan Beberapa Perlombaan
Bupati Wardan Serahkan Bantuan Korban Kebakaran di Tanah Merah
Elevasi dan Curah Hujan Turun di Hulu Waduk PLTA Koto Panjang, Managemen Kurangi Tinggi Bukan Pintu Pelimpah 5 X 50 CM
Pemkab Inhil Gelar Apel Kesiapsiagaan, Antisipasi Karhutla di Musim Kemarau
Dinas Koperasi dan UKM Inhil Laksanakan Pelatihan Digital Kepada Para Pelaku Usaha Mikro
Tembilahan Alami Deflasi Sebesar 0,02 Persen dengan IHK 142,34
Wabup Inhil Hadiri Penanaman Jagung Serentak Dukung Swasembada Pangan 2025
Bupati Inhil Serahkan Kode Desa Aplikasi eDMC-19 Secara Virtual
Bupati Inhil Ajak Masyarakat Sukseskan Keluarga Berencana
Bunda PAUD Inhil Ikuti Rapat Sosialisasi Program Wajib Belajar Satu Tahun Prasekolah
Bahas Rencana Pembiayaan SRG, Bupati Inhil Gelar Rapat Bersama Bank Riau Kepri
Bahas Persiapan Menyambut Idul Fitri 1443 H, Bupati Inhil Rapat Koordinasi dengan Gubri