Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Tabung Gas Meledak, 3 Rumah dan 4 Unit Sepeda Motor Ludes Terbakar
PEKANBARU - Tiga rumah kontrakan di Jalan Pepaya ujung, Kelurahan Pulau Karomah, Kecamatan Sukajadi, RT02/RW02, Minggu malam 27 September 2020 sekira pukul 23.20 WIB dilalap si Jago Merah.
Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Nandang Mu'min Wijaya melalui Kapolsek Sukajadi AKP Hendrizal Gani menjelaskan, kebakaran terjadi akibat ledakan tabung gas dari dapur rumah petak kontrakan penyewa atas nama Vera.
Rumah kontrakan merupakan milik Desnarni (44) yang dihuni tiga penyewa, Vera, Natasya dan Erni Juniati.
- Banjir Setiap Tahun di Pelalawan, DPRD Riau Minta Pemerintah dan PLN Bertindak
- Pemprov Riau Diminta Serius Berantas Judi Online
- APBD 2025 Diisukan Defisit, Fraksi PKB: Tak Masalah Jika Demi Kepentingan Masyarakat
- Tabligh Akbar di Tembilahan, UAS Sampaikan Dukungan untuk Paslon Bermarwah dan Fermadani
- Targetkan Rampung Akhir November, DPRD Riau Percepat Pembahasan RAPBD 2025
"Kejadian diawali dengan bunyi ledakan kuat berasal dari bagian belakang rumah kontrakan yang ditempati Vera. Dia sedang tidak berada di tempat saat awal kejadian," ucap Hendrizal, Senin (28/9/2020).
Setelah terdengar ledakan, muncul kepulan asap dan percikan api yang kemudian membakar bangunan rumah. Api lalu merembet ke bangunan rumah sebebelah yang ditempati Natasya dan Erni Juniati.
Sekira jam 23.40 WIB 7 Unit mobil Damkar tiba di TKP dan berhasil memadamkan api pukul 00.10 WIB. Dalam insiden itu tidak ada korban jiwa.
"Dari kejadian itu juga didapati 4 unit sepeda motor terbakar. Kerugian lain berupa dokumen dan barang berharga lainnya juga ikut terbakar," katanya.
"Penyebab kebakaran diduga ledakan tabung gas dari dapur rumah petak kontrakan penyewa Vera," tambahnya.
.png)

Berita Lainnya
Pergi Bersama Temannya, Bocah 11 Tahun Asal Jember Tewas Tenggelam di Kolam Renang Hotel
Geger Penemuan Mayat Dibungkus Alas Kasur di Pangkalan Kerinci
Niat Hati Ingin Menyelamatkan Teman, Remaja Ini Malah Tenggelam dan Hilang di Pulau Rupat Utara
Penyandang Disabilitas Jadi Korban Pelecehan Hingga Hamil, Dinsos Bintan Ajak Guru Korban Ungkap Kasus
Nasib Tragis Dua Balita di Rohul Ditemukan Mengapung di Kolam
Satu Unit Kapal Motor Terbakar di Perairan Indragiri Tembilahan
Suap JPU, Ternyata Uang Eks Rektor UIN Suska Ditilap Perantara
1 Unit Rumah di Tempuling Terbakar
Warga Kampar Temukan Mayat Tanpa Identitas
Usai Senggol Truk, Tukang Becak Tewas Terlindas di Jalan Pasir Putih
Gangguan Jiwa, Pria di Tembilahan Gantung Diri
Bocor Dihantam Ombak, Kapal KM Lintang Timur Tujuan Malaysia Karam di Perairan ZEE