Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Usai Debat, Calon Walikota Ini Positif Covid-19
DEPOK - Calon Wali Kota Depok nomor urut 02 Mohammad Idris dinyatakan positif terinfeksi virus Covid-19. Idris diketahui terpapar setelah menjalani Swab PCR pada Rabu (25/11/2020) melalui petugas kesehatan RSUD Depok bekerja sama dengan Labkesda Depok.
Ketua tim sukses pasangan calon Idris-Imam, Hafid Nasir mengatakan, saat ini kondisi Idris terpantau baik dan stabil. Disebutkan bahwa Idris terpapar setelah acara debat perdana pada Minggu (22/11/2020).
"Pada saat debat, kondisi beliau masih sehat, bahkan sebelum debat berlangsung, kami baik paslon maupun rombongan terbatas yang menghadiri debat, seluruhnya diwajibkan rapid test dan hasilnya nonreaktif, Pak Idris termasuk yang sangat tertib menjaga protokol kesehatan, hingga dinyatakan positif pada Rabu (25/11/2020)," kata Hafid dalam keterangan tertulisnya, Kamis (26/11/2020).
Hafid menambahkan pihaknya menghormati protokol kesehatan. Oleh karena itu saat ini Idris tengah menjalani karantina dan perawatan intensif di RSUD Depok.
"Kami mohon doa dari seluruh warga Depok," ucap Hafid, dikutip viva.
Hafid Nasir menyampaikan ajakan untuk mendoakan Idris agar lekas sembuh dan diberi kesehatan. Pihaknya atas nama tim sukses dan partai koalisi Tertata Adil Sejahtera memohon doa dari semua warga Depok agar Idris diberi kesembuhan.
"Insyaallah kita berjuang bersama menghadapi pandemi Covid-19 ini, tetap ikuti protokol kesehatan dan himbauan pemerintah, kami mendoakan agar warga Depok selalu diberikan kesehatan oleh Allah SWT," ucapnya.
Pesan Idris
Berikut adalah kutipan pesan singkat Calon Wali Kota Depok Mohammad Idris kepada awak media dan warga Depok.
"Sahabat warga Depok dan rekan-rekan media yg saya cintai, dalam kesempatan ini saya menyampaikan kabar bahwa berdasarkan hasil swab PCR hari ini (Rabu 25/11/2020) saya terkonfirmasi positif, kondisi saya Alhamdulillah stabil. Mohon do'anya dari semua dan mohon maaf atas kejadian ini, karena sebagai manusia biasa saya tidak luput dari kekurangan dan kelemahan. Dan saya berpesan, tetap menjaga protokol kesehatan, karena kejadian ini dapat menimpa siapa saja. Demikian, Wasswrwb, Salam Sehat, KH. Mohammad Idris," ucap Idris dalam pesan singkat kepada Media.(*)
.png)

Berita Lainnya
Harlah PKB Ke-23, DPC PKB Inhil Gelar Syukuran
Aktifkan Ketua Harian, Ini Susunan Lengkap Pengurus PKB Riau 2021 - 2026
Berpotensi Menangkan Pilkada Rohul, PAN Mantap Beri Dukungan untuk Hafith Syukri-Erizal
Ketua BM PAN Pekanbaru Bela Irvan Herman
Hari Kedua, Giliran Andi Rachman Ambil Formulir Pendaftaran Calon Ketua DPD Golkar Riau
Digugat Agus Purwanto, Ini Sikap Demokrat Riau
MK Gelar Sidang PHPU, Bawaslu Riau Siapkan 2 Box Berkas dan Alat Bukti
PKS Dukung Vaksinasi Covid-19 di Riau
Tidak Loyal, Pengurus Partai Golkar Inhil Bakal Disanksi
PKB Riau Klaim Menang Pilkada di 6 Kabupaten
Soal Pilkada, KPU Kuansing Masih Tunggu Keputusan Pusat
Ferryandi Mengundurkan Diri dari Sekretaris Partai Golkar Inhil