Pilihan
Presiden Segera Keluarkan Perpres Media Sustainability
Senam Inhil Sumbang Medali Emas Perdana di Porprov X Riau
Token Listrik Gratis Januari 2021 Bisa Diklaim Mulai Hari Ini
(INDOVIZKA) - Pelanggan PT PLN (Persero) prabayar bisa mendapatkan token listrik gratis untuk Januari 2021 mulai hari ini, Kamis (1/7/2021). Hal ini merupakan bagian dari perpanjangan kebijakan diskon dan listrik gratis melalui skema subsidi pada masyarakat di tengah pandemi virus corona.
Sebelumnya, pemberian listrik gratis 100 persen hanya berlaku untuk rumah tangga golongan pelanggan 450 Volt Ampere (VA). Sementara, diskon listrik 50 persen diberikan kepada pelanggan 900 VA bersubsidi.
Terdapat tiga cara bagi pelanggan untuk mendapatkan token listrik gratis dan diskon untuk Januari 2021.
Pertama, melalui situs resmi (website) PT PLN (Persero) di www.pln.co.id. Kedua, melalui WhatsApp resmi perusahaan pelat merah tersebut di nomor 0812-2123-123. Ketiga, bisa juga melalui aplikasi PLN Mobile yang dapat diunduh di Playstore dan Appstore.
Berikut cara mendapatkan token listrik gratis dan diskon melalui masing-masing kanal:
Website PLN
1. Buka www.pln.co.id atau bisa juga mengakses https://stimulus.pln.co.id, lalu memilih opsi 'Stimulus Covid-19 (Token Gratis/Diskon)'
2. Isi data yang diminta, mulai dari identitas (ID) pelanggan atau nomor meter, kode captcha, nama, tarif, dan daya listrik yang digunakan
3. Token listrik gratis atau diskon akan muncul di kolom keterangan
4. Masukkan nomor token ke meteran yang sesuai dengan ID pelanggan yang diregistrasi
WhatsApp PLN
1. Buka aplikasi WhatsApp dan akses nomor PLN di 0812-2123-123
2. Ketik pesan berupa ID pelanggan dan kirim ke nomor tersebut
3. PLN akan mengirimkan nomor token listrik gratis atau diskon
4. Masukkan nomor token ke meteran yang sesuai dengan ID pelanggan yang diregistrasi
PLN Mobile
1. Unduh aplikasi PLN Mobile
2. Buka aplikasi dan pilih opsi 'PLN Peduli Covid-19' pada bagian Info & Promo
3. Isi data yang diminta berupa ID pelanggan atau nomor meter
4. Token listrik gratis atau diskon akan muncul
5. Masukkan nomor token ke meteran yang sesuai dengan ID pelanggan yang diregistrasi
Berita Lainnya
Partai Demokrat Pertanyakan Dasar Mega Skandal Korupsi BLBI Dihentikan KPK
Didatangi TP3, Fraksi PKS Segera Surati Komnas HAM Terkait Dugaan Pelanggaran HAM Terhadap 6 Laskar FPI
12 November Hari Ayah Nasional Berawal dari Pertanyaan: Apakah Ada Hari Ayah?
Pulihkan Ekonomi, Pemerintah Optimalkan Peluang Peningkatan Ekspor
Tinggal Tunggu Figur Menteri, DPR Optimis Peleburan Kemendikbud Riset Efektif
RUU TPKS Akan Disahkan Jadi Undang-Undang Hari ini
Diprediksi Akan Terjadi, Apa Itu Gelombang Kedua Virus Corona?
Perbedaan Gratifikasi dan Suap Menurut Wamenkumham
DPR Curigai Formulasi THR Ala Menkeu, Diingatkan agar Sejalan dengan Presiden
Hore! PNS Dapat Kenaikan Tunjangan, Besarnya Sampai Rp 1,7 Juta
Apa Penyebab Makin Banyak Mualaf di Israel?
Ini Syarat yang Harus Dipenuhi jika Ingin Ubah Sistem Pemilu ke Proporsional Tertutup