Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Sudah 275 Nakes di Siak Divaksinasi Covid-19
SIAK (INDOVIZKA) - Hampir sepekan Pemerintah Kabupaten Siak telah melakukan vaksinasi gelombang pertama bagi tenaga kesehatan sejak Senin (1/2/2021) lalu. Sampai hari ini sudah ada 275 tenaga kesehatan dan 10 tokoh di Siak yang telah disuntik vaksin Sinovac.
"Dari 500 orang pertama yang divaksin sudah ada 275 tenaga kesehatan dan 10 tokoh di Siak yang divaksin," kata Direktur Rumah Sakit Umum Daerah Tengku Rafian, dr Benny Chairuddin kepada INDOVIZKA.com, Kamis (4/2/2021).
Benny mengatakan, target untuk vaksinasi tahap pertama bisa rampung dalam Minggu ini. Sebab, 500 orang tenaga kesehatan termasuk tokoh di Siak itu bakal disuntik untuk tahap keduanya. "Rencana vaksin kedua mulai 15 Februari," katanya.
Kabupaten Siak mendapat jatah vaksin Covid-19 untuk gelombang pertama sebanyak 1000 vial, setiap orang bakal diberi vaksin sebanyak dua kali.
Sebelum divaksin, setiap tenaga kesehatan wajib menjalani proses skrining. Ada beberapa poin yang harus dipenuhi untuk lolos dan lanjut ke tahap suntik vaksin.
"96 orang gagal saat skrining karena sedang menyusui, hamil, hipertensi dan sakit. Ada juga yang ditunda karena mendapat halangan sebanyak 46 orang," urainya.
Bagi nakes dan tokoh yang sudah diberikan vaksin, masih harus menerapkan protokol kesehatan. Jangan sampai justru abai sehingga memicu penularan Covid-19.
"Tingkat penyebaran masih tinggi, protokol kesehatan harus tetap dilaksanakan," katanya.
.png)

Berita Lainnya
SMA Negeri 5 Dumai Mulai Belajar Tatap Muka, Orang Tua Tak Setuju Ada Opsi
Perketat Jalur Masuk, Perbatasan Riau-Jambi Didirikan Posko di Inhil
Warga Asal Siak Ditemukan Tewas Tergantung di Rohul, Diduga Depresi
Pemko Pekanbaru Keluarkan Surat Edaran, Begini Aturan Aktivitas Ibadah Bulan Ramadan
ASN Dilarang Mudik, Sekda Pekanbaru: Melanggar Sanksinya Turun Pangkat
Pemko segera Bongkar Bangunan di Bantaran Sungai Sail
GP Ansor Reteh Bagi-bagi Takjil dan Masker Gratis
Lantik Tiga Kepala Desa PAW, Bupati Zukri tekankan untuk fokus pada Pengentasan Kemiskinan dan Pelayanan Masyarakat
Menunggu Kamsol, Rapat Paripurna DPRD Kampar Belum Dimulai
2 Warga Malaysia Dideportasi Imigrasi Dumai
Jalan Riau- Sumbar Amblas, Gubri Minta Gerak Cepat
Sudah Diresmikan, Ini Pembagian Kelurahan di Kecamatan Pemekaran